Belum Punya Rumah? SIBARU Wujudkan Program Satu Juta Rumah Di Indonesia

- 7 Juli 2021, 12:04 WIB
Ilustrasi perumahan.
Ilustrasi perumahan. /Pixabay/Pexels/Pixabay

LAMONGAN TODAY - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyusun sistem informasi yang terpadu yakni Sistem Informasi Bantuan Perumahan (SIBARU). Tujuannya, mempermudah Pemerintah Daerah  (Pemda) dalam mengusulkan bantuan perumahan bagi masyarakatnya. 

“Pada masa pandemi COVID-19 ini kami tetap menerima usulan bantuan perumahan dari Pemerintah Daerah lewat Sistem Informasi Bantuan Perumahan (SIBARU) untuk lebih memudahkan dengan memanfaatkan teknologi informasi,” ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Khalawi Abdul Hamid melalui siaran pers yang diterima pada Rabu, 7 Juli 2021.

Khalawi menyatakan, SIBARU merupakan inovasi Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR untuk mengajak pemerintah daerah untuk lebih bersemangat dalam melaksanakan Program Satu Juta Rumah di seluruh Indonesia di masa pandemi ini.

Baca Juga: PPKM Darurat, Petugas Gabungan di Kecamatan Sukodadi Lamongan Intensifkan Penegakan Prokes

Sebab, pembangunan rumah yang layak huni  merupakan salah satu kebutuhan dasar masyarakat yang harus dipenuhi. 

“SIBARU akan mempermudah Pemda dalam mengusulkan usulan bantuan perumahan kepada Kementerian PUPR. Selain tidak perlu bertatap muka atau mengajukan proposal secara langsung, lewat sistem tersebut kami ingin koordinasi program perumahan tetap berjalan, memangkas waktu dan pengajuan proposal serta mendorong pengawasan program perumahan untuk masyarakat di daerah,” terang Khalawi. 

Menurut Khalawi, Kementerian PUPR akan terus mendorong pembangunan infrastruktur dan perumahan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga: Kemnaker Beri Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja 2021, Begini Caranya

Salah satu upaya membantu masyarakat untuk memiliki hunian yang layak huni adalah melalui pelaksanaan Program Sejuta Rumah. 

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Info Publik


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah