AWAS! Gelombang Laut Empat Meter Hantam NTT Tiga Hari Ke Depan

- 23 Mei 2022, 17:45 WIB
Ilustrasi: Gelombang laut tinggi
Ilustrasi: Gelombang laut tinggi /Pixabay

LAMONGAN TODAY - Stasiun Meteorologi Maritim Tenau-Kupang Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga agar mewaspadai potensi gelombang laut.

Pasalnya, gelombang laut itu hingga 4 meter di sejumlah titik perairan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) selama tiga hari ke depan.

"Gelombang laut kategori tinggi 2,5-4 meter berpeluang melanda sejumlah perairan di NTT selama 24-26 Mei 2022 sehingga perlu diwaspadai kapal-kapal yang hendak berlayar," kata Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Tenau-Kupang BMKG Syaeful Hadi di Kupang, Senin.

Baca Juga: Seperti HP Bodong? Samsung dan Apple Didenda Jutaan Dolar AS Karena Jual Ponsel Tanpa Charger

Ia mengatakan hal itu berkaitan dengan prakiraan cuaca di wilayah perairan NTT yang berlaku selama tiga hari (24-26 Mei).

Syaeful menyebutkan sejumlah titik perairan yang berpeluang dilanda gelombang tinggi yaitu Selat Sumba bagian barat, Laut Sawu, perairan selatan Kupang-Rote, dan Samudera Hindia selatan Kupang-Rote.

Gelombang laut dengan potensi ketinggian hingga 4 meter perlu diwaspadai karena beresiko tinggi terhadap kapal feri.

Baca Juga: Rahmad Basuki Jadi Putra Daerah di Jajara Pelatih Madura United, Satu-satunya Sosok Lokal!

Bahkan, termasuk kapal nelayan maupun kapal tongkang sebagaimana dikutip dari Antara. 

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah