Daftar Passing Grade PPPK Guru 2021 Lengkap, Kompetensi Manajerial, Teknis dan Sosio Kultural

- 13 September 2021, 14:29 WIB
Passing Grade PPPK Guru
Passing Grade PPPK Guru /Instagram/@pppkguru

LAMONGAN TODAY -  Simak daftar passing grade PPPK guru lengkap dengan syarat ujian seleksi kompetensi guru dalam artikel ini.

Seleksi Kompetensi PPPK Guru akan diselenggarakan mulai besok 13 hingga 17 September 2021.

Seleksi Kompetensi PPPK guru adalah tahap terakhir yang harus dilalui oleh peserta usai dinyatakan lulus seleksi administrasi.

Baca Juga: Tanpa Aplikasi! Cara Dapatkan Diamond FF Terbaru 2021, Cukup Gunakan Trik Ini

Plt Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan SDM Kemenpanrb, Katmoko Ari Sambodo mengatakan bahwa dalam seleksi kompetensi PPPK guru, hanya terdapat dua seleksi, yaitu seleksi administrasi dan seleksi kompetensi, dikutip dari laman resmi Kemenpanrb.

Hal tersebut berbeda dengan seleksi CPNS 2021, yang harus mengikuti ujian SKD dan SKB sesudah lolos seleksi administrasi.

Oleh sebab itu, materi Seleksi Kompetensi PPPK Guru juga berbeda dengan materi SKD dan SKB CPNS 2021.

Baca Juga: Masyallah, Ribuan Orang yang Terpapar Covid-19 Berkeliaran di Mal, Ini Langkah yang Dilakukan Kemenkes

"Seleksi Kompetensi PPPK Guru terdiri atas Seleksi Kompetensi Teknis, Kompetensi Manajerial, Kompetensi Sosial Kultural, serta Seleksi Wawancara”, kata Ari.

Walaupun berbeda, seleksi kompetensi PPPK guru juga memiliki standart nilai ambang batas atau passing grade yang harus dicapai oleh peserta.

Daftar Passing grade PPPK Guru 2021 juga berbeda-beda sesuai jenjang yang dipilih, mulai dari PAUD, SD, SMP, hingga SMA dan SMK.

Baca Juga: Olivia Rodrigo hingga BTS Raih Kemenangan di VMA 2021, Justin Bieber Comeback!

Materi Soal Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021.

Daftar Nilai ambang batas atau Passing Grade dan materi soal Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021 diatur dalam Keputusan Menteri PANRB No. 1127/2021.

Total jumlah soal yang harus diselesaikan dalam seleksi kompetensi PPPK guru yaitu sebanyak 155 soal.

Baca Juga: Kemendikbud Beri Bantuan UKT 2,4 Juta Kepada Mahasiswa, Cek Apakah Kalian Sudah Terdaftar

Adapun rincian soal pada Seleksi Kompetensi Guru 2021 adalah sebagai berikut :

- 100 soal Uji Kompetensi Teknis

- 25 soal Uji Kompetensi Manajerial

- 20 soal Uji Kompetensi Sosial Kultural

- 10 soal Uji Kompetensi Wawancara berbasis komputer.

Baca Juga: Kalimantan Dapat 6.789 Bantuan UKT yang Ditutup Akhir September, Ini Cara Mengajukannya

Pengerjaan soal Seleksi Kompetensi PPPK Guru 2021 akan diberi batas waktu selama 170 menit.

Rincian waktu pengerjaan soal untuk tiap materi kompetensi PPPK guru 2021 yaitu sebagai berikut: 

-120 menit untuk Seleksi Kompetensi Teknis

-40 menit untuk Seleksi Kompetensi Manajerial. 

-10 menit untuk Seleksi Kompetensi Wawancara.

Baca Juga: Santai Tepis Isu Dirinya Meninggal Dunia, Megawati: Kita kan Ada yang Punya, Serahkan Saja Sama yang Punya

Nilai Passing Grade PPPK Guru 2021.

Dalam Keputusan Menteri PANRB No. 1127/2021, disebutkan bahwa tiap materi uji seleksi kompetensi PPPK guru memiliki passing grade dan bobot penilaian yang berbeda-beda.

Untuk bobot penilaian soal Seleksi Kompetensi Teknis, jawaban benar akan mendapatkan nilai 5 poin, jika salah atau tidak menjawab maka diberi nilai 0 poin.

Selanjutnya, bobot penilaian soal Seleksi Kompetensi Manajerial, terdapat empat tingkatan, jawaban paling benar bernilai 4 poin dan paling rendah 1, untuk soal tidak dijawab bernilai 0 poin.

Baca Juga: Gratis Sepuasnya! Cara Menambah Followers Instagram Gratis Terbaru 2021

Rincian daftar passing grade PPPK Guru 2021 pada tiap materi seleksi kompetensi yaitu sebagai berikut:

- Maksimal 500 poin untuk Seleksi Kompetensi Teknis 

- Minimal 130 poin untuk Seleksi Kompetensi Manajerial 

- Minimal 130 poin untuk Seleksi Sosial Kultural

- Minimal 24 poin untuk Seleksi Kompetensi Wawancara.

Baca Juga: Terdaftar Sebagai Penerima Tapi BLT BSU Rp1 Juta Tak Kunjung Cair? Coba Lakukan Langkah Pengecekan Berikut Ini

Bagi Anda yang ingin mendownload daftar Passing Grade PPPK Guru 2021 dengan lengkap, dapat melalui link di bawah ini:

https://jdih.menpan.go.id/puu-1281-Keputusan%20Menpan.html

Harus diperhatikan, bahwa masing-masing instansi mempunyai materi soal dan standar penilaian yang berbeda mengenai Passing Grade PPPK Guru 2021, oleh sebab itu, selalu update informasi dari masing-masing instansi yang dilamar.

Dilansir Lamongan Today dari Trenggalekpedia, artikel ini telah tayang dengan judul "Link Download Daftar Passing Grade PPPK Guru 2021 Lengkap, Kompetensi Manajerial, Teknis, dan Sosio Kultural."(Laoh Mahfud Rahmani/Trenggalekpedia)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Trenggalekpedia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x