Menko PMK Himbau Penyintas Covid-19 Donorkan Plasma Konvalesennya untuk Bantu Pasien yang Membutuhkan

- 29 Januari 2021, 13:41 WIB
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy /Instagram @muhadjir_effendy

"Mudah-mudahan jumlah pendonor dari penyintas Covid-19 terus bertambah, karena konvalesen yang dibutuhkan masih jauh dari jumlah stoknya, termasuk di Solo yang masih mengantre membutuhkan konvalesen dan belum terlayani," kata Menko PMK.

Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) tersebut berharap lewat PMI Cabang Surakarta ke depan dapat surplus plasma darah konvalesen, sehingga bisa diberikan untuk menolong pasien Covid-19 pada daerah lain yang memerlukan.

Baca Juga: Youtube Gandeng Kreator Lakukan Uji Coba Fitur Kliping untuk Buat Klip Pendek dari Siaran Langsung dan Video

Sekretaris dan Chief Executive Officer (CEO) PMI Cabang Kota Surakarta, Sumartono Haditono mengatakan di PMI Cabang Kota Surakarta, produksi plasma darah konvalesen sejak awal Mei 2020 sampai Kamis 28 Januari malam, sejumlah 231 kantong yang disalurkan untuk pasien Covid-19.

Jumlah pasien Covid-19 di Solo yang mengantre telah sedikit berkurang, sebelumnya sempat 50 pasien, sekarang tinggal 30 pasien. Pihaknya mengharapkan selama 3 hari ke depan permintaan yang mengantre bisa tercukupi seluruhnya.

"Karena, kami didukung oleh TNI Angkatan Darat dari anggotanya di Purworejo, ada 29 personel yang menjadi pendonor plasma konvalesen. Mudah-mudahan golongan darahnya banyak yang cocok, sehingga atrean konvalesen bisa menurun drastis," kata Sumartono.

Baca Juga: Pochettino Klaim Kylian Mbappe Berkomitmen Tetap Bela PSG Meski Rumor Kepergiannya Kian Kencang

Sebelum mendatangi Kantor PMI Kota Surakarta, Menko PMK, Muhadjir Effendy juga mendatangi Rumah Sakit Umum Daerah Bung Karno di Pasar Kliwon, Solo, untuk mengamati kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk tenaga kesehatan dan dilanjutkan ke Puskesmas Purwodiningratan, Jebres.***

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x