Dokter Ajak Nakes dan Masyarakat Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19 Tingkatkan Perlindungan dari Pandemi

- 28 Januari 2021, 22:27 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pikiran Rakyat/Armin Abdul Jabbar/

LAMONGAN TODAY - Ketua Umum Perhimpunan Dokter Kesehatan Jiwa DKI Jakarta, dr Nova Riyanti Yusuf, Sp.KJ mengajak tenaga kesehatan dan masyarakat untuk mendukung program vaksinasi Covid-19 sebagai upaya membentuk perlindungan diri dari pandemi.

"Para ilmuwan sudah mati-matian bekerja menemukan vaksin untuk kita semua dalam bertempur menghadapi Covid-19, jadi serahkan saja hal-hal yang berbau ilmiah kepada mereka. Tugas Warga Negara Indonesia, selama ia memenuhi persyaratan untuk divaksin, sebaiknya maju untuk divaksin sebagai langkah patriotik melindungi diri, keluarga dan masyarakat luas," kata Nova Riyanti Yusuf (Noriyu), seperti dikutip Lamongan Today dari Antara, Kamis 28 Januari 2021.

Noriyu mengharapkan dengan animo para tenaga kesehatan dalam menjalani vaksinasi Covid-19 bisa mengurangi pro dan kontra vaksin Covid-19 pada masyarakat.

Baca Juga: 6 Pilihan Hotel Budget Tipis di OYO untuk Liburan Murah di Bali, Cek Selengkapnya Di Sini

Noriyu selaku Secretary General Asian Federation of Psychiatric Associations mengatakan pemberian vaksinasi Covid-19 merupakan usaha penting perlindungan diri tenaga kesehatan selain menggunakan alat pelindung diri (APD) dan protokol kesehatan yang lain.

Menurut dia, vaksinasi Covid-19 juga menjaga mereka yang tidak dapat divaksin sebab faktor kesehatan, usia dan faktor yang lain. Jadi, tidak hanya melindungi diri sendiri, namun vaksinasi tersebut melindungi keluarga juga masyarakat umum.

"Istirahat penting sekali untuk proses vaksinasi yang optimal karena akan ada serangkaian pemeriksaan fisik selain skrining kondisi medis calon yang akan divaksin. Jika lolos pemeriksaan, baru akan dilakukan vaksinasi," tutur Noriyu.

Baca Juga: Hendra/Ahsan Berpeluang Lolos Babak Penyisihan Grup B Meski Alami Kekalahan pada Laga Kedua

Usai mendapatkan vaksinasi, Noriyu merasakan hanya sebatas kram pada lengan yang disuntik.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x