Belum Selesai, Bintang Squid Game Park Hae Soo Kembali Berlaga di Chimera Sebagai Seorang Detektif

- 10 Oktober 2021, 05:55 WIB
Profil aktor Park Hae Soo dari serial Netflix Squid Game.
Profil aktor Park Hae Soo dari serial Netflix Squid Game. /Netflix

LAMONGAN TODAY - Park Hae Soo, pemeran Cho Sang Woo dalam serial Netflix "Squid Game" tampil lagi dalam drama terbaru bersama Lee Hee Joon berjudul "Chimera".

Mengutip Soompi, Sabtu, "Chimera" merupakan drama bergenre thriller.

Dalam drama tersebut, Park Hae Soo berperan sebagai detektif Jae Hwan, Lee Hee Joon sebagai ahli bedah bernama Joong Yeob, dan Claudia Kim sebagai profiler kriminal bernama Yoo Jin.

Baca Juga: Akun Real Indonesia! Cara Menambah Followers di Instagram Aman dan Tanpa Akun Tumbal Terbaru 2021

Drama yang akan tayang di OCN itu telah merilis poster yang menekankan pada kesenjangan antara motivasi dan niat ketiga tokoh.

Di poster itu, Park Hae Soo, Lee Hee Joon dan Claudia Kim tampak melihat ke arah yang berbeda.

Poster Chimera Telah Rilis, Menampilkan Bintang Squid Game Park Hae Soo, Claudia Kim, dan Lee Hee Joon
Poster Chimera Telah Rilis, Menampilkan Bintang Squid Game Park Hae Soo, Claudia Kim, dan Lee Hee Joon Soompi

Sementara itu, tulisan yang tertera di dalam poster mengisyaratan ketegangan yang berbunyi, "Monster itu Bangun! Siapa Chimera?".

Baca Juga: Debut Solo Lisa BLACKPINK Pecahkan Rekor Dunia, 73,6 Juta Penonton dalam Waktu 24 Jam, Tumbangkan Taylor Swift

"Chimera" dijadwalkan akan tayang perdana pada 30 Oktober dan akan tersedia juga di Viki.

Sebelumnya, Netflix mengumumkan akan mengedit beberapa adegan di "Squid Game" yang menunjukkan nomor telepon.

Hal itu, menyusul laporan bahwa pemilik asli nomor telepon tersebut telah dibanjiri pesan dan panggilan telepon dari penggemar serial yang dibintangi Lee Jung-jae itu.

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Film Goal 2005, Kisah Perjalanan Karir Santiago Munez Bersama Newcastle United

"Bersama dengan rumah produksi Siren Pictures, kami menyelesaikan masalah ini termasuk mengedit adegan yang menunjukkan nomor telepon jika memang diperlukan," kata Netflix dalam pernyataan resmi, dikutip dari The Korea Times, Rabu.

"Squid Game" menampilkan delapan digit nomor telepon dalam beberapa adegan, saat orang-orang dengan masalah keuangan menerima kartu nama yang mengundang mereka ke permainan mematikan.

Pemilik nomor telepon yang asli dan beberapa orang lain yang memiliki nomor telepon mirip mengatakan privasi mereka telah terganggu sejak "Squid Game" rilis pada 17 September 2021.

Baca Juga: Mengenal Model Cantik Voli, Shindy Sasgia Mahasiswa Unisri Fakultas Hukum

"Sejak 'Squid Game' rilis, saya mendapatkan banyak panggilan dan pesan teks sehingga sulit menjalani kehidupan secara normal."

"Banyak yang menelepon saya siang dan malam untuk mengatakan bahwa mereka ingin bergabung dengan permainan," kata pemilik nomor telepon saat wawancara dengan outlet media lokal, 23 September.

Netflix Korea telah meminta pemirsa menahan diri untuk tidak menelepon dan mengirim pesan kepada nomor telepon tersebut.

Baca Juga: Diduga Maling Dana Desa Rp148 Juta, Kades Ini Digiring Polisi

Namun, perusahaan tidak memberikan komentar saat ditanya kabar terbaru mengenai kompensasi bagi pemilik nomor telepon.***

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x