Selama Ini Salah Kaprah? Ternyata Nasi Tidak Baik untuk Kucing, Simak Penjelasan Berikut

- 31 Januari 2021, 18:29 WIB
Ilustrasi: kucing.
Ilustrasi: kucing. /Pixabay/TeamK

90 persen kadar air dalam tubuh anjing dan kucing didapatkan dari makanan dan minuman yang dimakan jadi jangan lupa untuk selalu menyediakan air bersih untuk hewan peliharaan. Jangan membiarkan hewan peliharaan minum dari kolam ikan air kamar mandi yang tidak terjamin kebersihannya karena bisa menyebabkan diare hingga cacingan.

Ada juga yang memilih membuat makanan sendiri untuk peliharaan mereka. Jika akan memberikan ikan sebaiknya dikukus atau direbus terlebih dahulu. Selain itu, berikan pakan yang berbeda secara bergantian karena setiap bahan baku punya nilai nutrisi berbeda.

Misalnya, dalam satu pekan berikan kucing pakan dari ikan, sisanya berikan makanan dari bahan baku unggas. Jangan lupa untuk memberikan multivitamin tambahan. Sementara serat bisa didapat dengan menggunakan agar-agar.

Baca Juga: Niat Puasa Senin-Kamis, Ini Keutamaan yang Membuat Nabi Muhammad SAW Jarang Meninggalkannya

Lalu, bagaimana bila peliharaan mendadak tidak punya nafsu makan?

Pemilik hewan bisa mengecek kesehatan piaraannya. Anjing atau kucing yang mengandalkan indra penciuman bisa tidak berselera makan bila terkena flu yang membuat produksi ingus berlebihan dan mereka sulit membaui makanan.

Bulu kucing rontok?

Pemilik mungkin khawatir bila bulu kucing mendadak banyak yang rontok, terutama ketika ada perubahan seperti mengganti jenis pakan.

Baca Juga: 3 Tips Desain Kemasan Untuk Produk yang Menggiurkan Ala Kemenparekraf

Sama seperti rambut manusia yang rontok, kucing juga mengalami kerontokan bulu, kata dokter hewan Novi Wulandari.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah