Viral Putra Jokowi Kaesang Nyaris Kena Tipu, Begini Kronologinya

2 September 2020, 14:46 WIB
Kaesang Pangarep / Bisnis.com /

LAMONGAN TODAY – Ada ada saja kelakukan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

Belum lama ini, Kaesang membagikan kisah lucunya  saat berusaha ditipu oleh akun fiktif di media sosial.

Melalui akun twitter pribadinya, Kaesang menceritakan pengalaman lucunya ditipu oleh akun bodong.

Si penipu diceritakan menghubungi Kaesang dan mengatakan jika anak bungsu presiden ini menang undian.

Baca Juga: Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara lukman Abunawas Kena Covid-19, Kok Bisa?

Tak lantas percaya, Kaesang pun meluncurkan aksi untuk membuat sang penipu taubat.

“Sumpah ngakak ada yang mau nipu saya. Niatnya mau nipu karena saya menang auction. Padahal udah semangat nipu,” cuit Kaesang Pangarep melalui Twitter @kaesangp seperti dikutip PR Pangandaran, pada Rabu (2 September 2020).

Pesan yang berisikan pengumuman pemenang undian sudah ada di daftar pesan Instagram Kaesang lebih dari 24 jam.

Baca Juga: Cek Fakta : Viral Netizen Sebut Tara Basro Anti Vaksin, Begini Klarifikasi-nya

Kaesang pun menjawab dengan ragu seakan-akan ingin mengambil hadiah tersebut.

Padahal unidan tersebut sudah melewati batas waktu yang ditentukan. Namun, sang penipu tidak menyerah untuk membujuk Kaesang.

"Waduh udah telat nih," ujar Kaesang kepada penipu.

"Belum kak. Silahkan diisi datanya kak," timpal sang penipu.

Baca Juga: Menyedihkan, Setelah Jadi Negara Termiskin di Dunia Rakyat Timor Leste Ingin Balik ke Indonesia

Kaesang kemudian pura-pura merasa bingung dan menimpalkan pertanyaan keganjilan soal undian tersebut. 

"Rekeningnya kok beda ya kak," tanya Kaesang.

"Iya kak, ada 2 rek," jawab akun @luckycatsauction.

Kaesang pun kemudian meminta penipu untuk memeriksa identitas dirinya di Instagram. Kemudian, sang penipu kaget bahwa yang ia tipu adalah anak Presiden.

"Maaf Bang, saya khilaf," ujar si penipu.

 

Baca Juga: Harga HP Xiaomi RP 1 Jutaan dengan RAM 4GB, Ada Xiaomi Redmi Note 7, Redmi Note 5, Mi 8 Lite

Seperti diberitakan sebelumnya pada  PR Pangandaran pada artikel, Kaesang Pangarep Kena Tipu Hingga Transfer Uang Segini, Tapi Berujung Penipu Tobat?, Rabu, 2 September 2020, selain meminta dirinya mengecek profil Instagram KaesangKaesang juga mengancam bahwa siapapun dapat memeriksa identitas asli seseorang hanya dari nomor rekening saja.

Identitas pelaku bernama Aan Ramadani itu juga ikut dinotifikasi oleh Kaesang

"Halo Aan saya tau kamu dimana lho," ujar Kaesang.***(Evi Sapitri/PR Pangandaran)

 

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: PR Pangandaran

Tags

Terkini

Terpopuler