Lirik Lagu Hymne Guru Ciptaan Sartono, Memperingati Hari Guru Nasional 2021

- 25 November 2021, 23:03 WIB
Logo Hari Guru Nasional 2021. Simak lirik lagu Hymne Guru ciptaan Sartono yang penuh makna.
Logo Hari Guru Nasional 2021. Simak lirik lagu Hymne Guru ciptaan Sartono yang penuh makna. /Foto: Dokumen Kemendikbud Ristek/

LAMONGAN TODAY - Lagu Hymne Guru ciptaan Sartono umumnya dinyanyikan ketika memperingati Hari Guru Nasional pada tanggal 25 November.

Akan tetapi, tak semua orang mengerti atau menghafal lirik lagu Hymne Guru ciptaan Sartono ini.

Lirik lagu Hymne Guru Ciptaan Sartono ini bisa membantu pendengarnya mengenang para Pahlawan Tanpa Tanda Jasa yang sudah berjuang mendidik anak bangsa.

Baca Juga: Hasil Liga Champions Tadi Malam 24 November 2021, Inilah Review Singkat Setiap Laganya

Sartono menciptakan lagu Hymne Guru 41 tahun silam, kurang lebih tahun 1980-an.

Selain itu, peringatan Hari Guru Nasional sendiri pada tahun ini menginjak perayaan ke-25 tahun.

Pada perayaan Hari Guru Nasional tahun ini, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) sudah memberi izin untuk seluruh instansi yang terdapat di PPKM Level 1 dan 2 untuk melakukan upacara bendera dengan tatap muka.

Baca Juga: Liga Champions: Lille dan Sevilla Menang, Grup G Makin Kompetitif

Akan tetapi, upacara tetap diselenggarakan dengan terbatas dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Tema yang diangkat pada Hari Guru Nasional 2021 saat ini bertajuk 'Bergerak Pulihkan Pendidikan'.

Kemdikbud Ristek pun menghimbau terhadap satuan pendidikan untuk memakai #BergerakDenganHati dan #DemiKemajuan pada postingan yang berhubungan dengan perayaan Hari Guru Nasional ke-25.

Baca Juga: Lirik Lagu Terima Kasih Guruku Ciptaan Sri Widodo, Lagu Sekaligus Puisi Hari Guru Nasional 2021

Inilah lirik lagu Hymne Guru ciptaan Sartono:

 

Hymne Guru

 

Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru

Namamu akan selalu hidup

Dalam sanubariku

Baca Juga: Liga Europa: Takluk dari Spartak Moskow, Napoli Terancam Pertandingan Lain

Semua baktimu akan kuukir

Di dalam hatiku

Sebagai prasasti terima kasihku

Tuk pengabdianmu

 

Engkau sebagai pelita dalam kegelapan

Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan

Engkau patriot pahlawan bangsa tanpa tanda jasa

 

Dilansir Lamongan Today dari Seputar Tangsel, artikel ini telah tayang dengan judul "Lirik Lagu Hymne Guru Ciptaan Sartono, Sambut Hari Guru Nasional 2021."(Lena Nurita/Seputar Tangsel)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x