Buntut Kasus ‘Kabur’ Habib Rizieq, Direktur Utama RS Ummi Dilaporkan ke Polresta Bogor

- 30 November 2020, 16:14 WIB
RS Ummi.
RS Ummi. /rsummi.com
LAMONGAN TODAY - Habib Rizieq Shihab (HRS) dikabarkan sempat dirawat di Rumah Sakit Ummi, Bogor dan menolak untuk dites swab ulang.

HRS ramai diperbincangkan oleh publik lantaran disebut menjadi buron kasus Covid-19. Hal ini oleh HRS yang menolak untuk di tes swab Covid-19 di RS Ummi.

Sebelumnya, HRS memang baru pulang ke Indonesia bersama keluarganya. Kepulangannya disambut hangat oleh massa Front Pembela Islam (FPI) hingga sempat membentuk kerumunan di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Intip Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 8, Alternatif Bagi Anda yang Punya Kocek Terbatas

Beberapa hari setelah kepulangannya, ia mengadakan pesta pernikahan anak perempuannya, Najwa di Petamburan, Jakarta Pusat dan kembali menimbulkan keramaian.  

Setelahnya, HRS dikabarkan mengalami kelelahan dan dibawa ke RS Ummi, Kota Bogor. Wali Kota Bogor, Bima Arya pun langsung memerintahkan tes swab dilakukan pada HRS, tetapi ia menolak.

Dilansir Lamongan Today dari Antara, kejadian ini berawal dari Wali Kota Bogor, Bima Arya mendapat kabar dari Direktur Utama RS Ummi Najamudin yang melaporkan bahwa ada pasien atas nama Muhammad Rizieq Shihab atau HRS dirawat di RS Ummi.

Baca Juga: Romain Grosjean selamat dari insiden mengerikan pada gelaran F1 Bahrain Grand Prix

Wali Kota Bogor yang juga Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kota Bogor kemudian menyarankan agar pihak RS Ummi untuk meminta HRS melakukan tes swab. 

“Pihak rumah sakit menyepakati untuk melakukan tes swab terhadap HRS pada Jumat pagi,” katanya lagi.

Tim dari Satgas Penanganan COVID-19 Kota Bogor yakni dari Dinas Kesehatan datang ke RS Ummi, pada Jumat, 27 November 2020 untuk melakukan pendampingan pelaksanaan tes swab.

Baca Juga: Prakerja Gelombang 11, Segera Beli Pelatihan Sebelum Saldomu Hangus Tak Bersisa, Intip Lengkapnya

“Namun, mendapat jawaban dari Manajemen RS Ummi yang mengatakan, HRS sudah menjalani tes swab pada pagi harinya,” katanya.

Menurut Agustiansyah, tim dari Dinas Kesehatan itu kemudian menanyakan siapa yang melakukan tes swab, bagaimana mekanismenya, kapan, dan di mana. 

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x