Bupati Lamongan Semangati Masyarakat Agar Tak Terpuruk Karena Covid-19

- 25 April 2021, 18:29 WIB
Bupati Kabupaten Lamongan Yuhronur Efendi.
Bupati Kabupaten Lamongan Yuhronur Efendi. /Instagram/@yuhronur_yes

LAMONGAN TODAY - Ramadhan 2021 ini merupakan kali kedua seluruh dunia termasuk Lamongan berada dalam masa pandemi covid-19.

Pandemi yang sempat melemahkan berbagai lini ini diharapkan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi tidak lantas membuat masyarakat turut lesu dan terpuruk dengan keadaan.

Hal tersebut Ia sampaikan ketika melakukan kunjungan kerja dan pelayanan jemput bola di Masjid Al-Ikhlas Dusun Kedungsumber Desa Sumberdadi Kecamatan Mantup, Jum'at (23/4).

Baca Juga: Sambangi Polres, PSHT Lamongan Parluh 17 Luruskan Isu Hoax Bubarkan Parluh 16

"Ini merupakan ajang silaturahmi kami dengan masyarakat, meski pandemi Alhamdulillah Lamongan masih bisa memperoleh berbagai penghargaan, panen masih baik juga. Kami terus berkeliling ke kecamatan-kecamatan untuk menggiatkan, menggairahkan perekonomian bangkit. Supaya kita dapat kembali lagi produktif, agar terjadi perputaran ekonomi. Monggo, kita jangan terpuruk dengan keadaan, terus bangkit, semangat, bekerja keras, supaya keadaan bisa kembali pulih," ucap Yuhronur.

Yuhronur bersama Wabup Rouf dan Jajaran Forkopimda Lamongan juga melakukan peninjauan terhadap stand-stand UMKM dan kesehatan.

Menurutnya semakin banyak masyarakat Lamongan yang produktif akan dapat mempercepat pulihnya perekonomian Lamongan.

Baca Juga: Desa Karangtawar Lamongan Cairkan BLT-DD Untuk 50 KPM

Tentunya hal tersebut harus ditambah dengan dukungan dan kerjasama masyarakat Lamongan untuk bangkit dan mensukseskan gerakan 'Ayo Beli Produk Lamongan'.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Prokopim Setda Kabupaten Lamongan


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x