Desa Karangtawar Lamongan Cairkan BLT-DD Untuk 50 KPM

- 21 April 2021, 13:57 WIB
Desa Karangtawar Lamongan Cairkan BLT-DD Untuk 50 KPM.
Desa Karangtawar Lamongan Cairkan BLT-DD Untuk 50 KPM. /dok.humas/

LAMONGAN TODAY - Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kembali disalurkan kepada 50 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Karangrawar Kecamatan Laren.

Penyaluran yang dilaksanakan di Balai Desa, Rabu (21/04) ini merupakan penyaluran bulan ke-3 pada tahun 2021 atau periode bulan Maret 2021.

Penyaluran BLT-DD kali ini dilaksanakan di bulan Ramadhan, agar bantuan uang ini dapat dimanfaatkan oleh pemerima untuk kebutuhan di bulan puasa dan persiapan hari raya.

 Baca Juga: Babinsa Dampingi Kegiatan Penyaluran BLT DD Di Desa Binaan

Hadir langsung dalam penyaluran BLT DD tersebut, Kepala Desa Centini, Muntoyo. turut serta hadir  Pendamping Lokal Desa, Abdul Muid dan Tim pengendali Dana Desa Kecamatan Laren, Konawi.

Kades Karangtawar,  Muntoyo dalam kesempatan ini memberikan arahan dan sosialisasi kepada KPM penerima BLT-DD bulan ke-3 Tahun 2021 agar bisa memanfaatkan dengan baik.

Apalagi di bulan Ramadhan kebutuhan sangat banyak, sehngga harus dimanfaatkan dengan sebaik baiinya. juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bergerak serentak sehingga BLT-DD bulan ke-3 2021 ini dapat disalurkan dengan lancar.

Baca Juga: Diduga Palsukan Surat Kuasa, Pengacara Kubu Moeldoko Dipolisikan

Ia berharap dengan bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa tersebut dapat meringankan beban masyarakat.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x