Gunjang-Ganjing Kerawanan Pilkada Lamongan yang Diklaim Tak Terjadi

- 10 Desember 2020, 13:02 WIB
Ilustarsi: Gunjang-Ganjing Kerawanan Pilkada Lamongan yang Diklaim Tak Terjadi.
Ilustarsi: Gunjang-Ganjing Kerawanan Pilkada Lamongan yang Diklaim Tak Terjadi. /Pexel

Pelaksanaan Pilkada Lamongan diikuti tiga pasangan calon (paslon), masing-masing calon perseorangan Suhandoyo-Astiti Suwarni dengan nomor urut 1, kemudian nomor urut 2 paslon Yuhronur Effendi-KH Abdul Rouf (Yes-Bro), dan kemudian nomor urut 3 paslon Kartika Hidayati-Saim (Karsa).

Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Lamongan 2020 sebanyak 1.038.756 jiwa, dengan rincian pemilih laki-laki 514.009 pemilih dan perempuan 534.747 pemilih yang tersebar di 474 desa dan kelurahan yang terbagi dalam 3.070 TPS.

Baca Juga: Update Perolehan Suara Pilkada Lamongan Terbaru, Paslon 1 dan 2 Saling Kejar

Bupati Lamongan Fadeli pun mengakui bahwa wilayahnya menjadi daerah yang rawan dalam pelaksanaan Pilkada kali ini.

Namun, Fadeli menyakini Pilkada akan berjalan aman dan kondusif.

"Insya Allah situasi akan berjalan aman dan kondusif, masyarakat saat ini sudah paham betul tentang demokrasi. Oleh karena itu, ayo kita datang ke TPS untuk mencoblos pilihan kita masing-masing," kata Fadeli, usai melakukan pencoblosan bersama istrinya Makhdumah di TPS 01 Kelurahan Tlogoanyar, Rabu.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x