Padahal Zona Merah, Penumpang Kereta Api Surabaya Malah Melonjak 292.771 Orang

- 2 September 2020, 01:16 WIB
Penumpang kereta api jarak jauh.
Penumpang kereta api jarak jauh. /ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/ANTARA FOTO

LAMONGAN TODAY - Surabaya masih menjadi zona risiko penularan tinggi Covid-19 atau zona merah di Jawa Timur. Namun, aktivitas masyarakat kembali mengalami peningkatan pada moda transportasi kerta api.

PT KAI Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat sebanyak 292.771 penumpang menggunakan transportasi KA di sejumlah stasiun Jawa Timur.

Angka itu meningkat tajam dibanding bulan sebelumnya yang mencapai 192.057 penumpang.

Baca Juga: Coreng Nama Baik, KTP Syamsul Hadi, Warga Asal Mojokerto Ditemukan di Markas ISIS Yaman

Baca Juga: Harga iPhone Terbaru 2020 Termurah: iPhone SE, iPhone 7 Plus hingga iPhone XS, tak Sampai Rp 10 juta

"Dalam kurun empat bulan terakhir sejak dimulainya adaptasi baru, sejumlah masyarakat memang mulai memanfaatkan transportasi KA, dan kami juga mencatatkan kenaikan terus menerus selama periode empat bulan tersebut," kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya Suprapto, Selasa 1 September 2020.

Pada bulan Mei 2020 sebanyak 66.523 penumpang, Juni 120.598 penumpang, Juli 192.057 penumpang, dan Agustus sebanyak 292.771 penumpang.

Meskipun demikian, Suprapto menjelaskan, KAI tetap mewajibkan masyarakat menjalankan protokol kesehatan.

 

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x