Konflik Rusia-Ukraina Kian Mencekam, Kedutaan Indonesia Pindah Lokasi, Kota Masih Dirahasiakan

- 10 Maret 2022, 21:05 WIB
Rusia vs Ukraina.
Rusia vs Ukraina. /REUTERS/@AYBURLACHENKO/

LAMONGAN TODAY - Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kiev dipindahkan menyusul konflik Rusia-Ukraina yang kian memanas.

KBRI dipindahkan ke kota yang lebih aman untuk menghindari dampak pertempuran selama invasi Rusia di Ukraina.

“Lokasi KBRI di Ukraina kita geser ke kota yang lebih aman,” kata Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) dan Badan Hukum Indonesia (BHI) Kementerian Luar Negeri Judha Nugraha dalam konferensi pers daring, Kamis.

Baca Juga: Pungli Mengintai Hajatan MotoGP Mandalika, Irwasda NTP Siapkan Benteng Beri Efek Jerah

Karena alasan keamanan, Judha enggan memberi tahu di kota mana saat ini KBRI beroperasi.

“Kami belum bisa sampaikan kotanya,” ujarnya. Namun, dia memastikan KBRI di Ukraina masih beroperasi seperti biasa di kota yang dinilai lebih aman dibandingkan Kiev, ibu kota Ukraina yang saat ini menjadi medan pertempuran Ukraina-Rusia.

Jutaan pengungsi, termasuk warga negara asing, sudah meninggalkan kota-kota di Ukraina, termasuk Kiev, untuk mencari perlindungan di negara-negara tetangga atau pulang ke negara asalnya.

Baca Juga: Mohon Doanya Kawan, Tri Suaka dan Rekannya Meninggal Akibat Kecelakaan, CEK FAKTANYA

Menurut data Kemlu pada Kamis (10/3), dari 165 WNI di Ukraina, 120 di antaranya sudah kembali ke tanah air.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x