Manado Cuaca Ekstrim, Ombak Besar Terjang Wilayah Mantos, BMKG: Warga Pesisir Harus Waspada

- 9 Desember 2021, 17:57 WIB
Viral Video Ombak Besar Hantam Kawasan Town Square Manado
Viral Video Ombak Besar Hantam Kawasan Town Square Manado /Viral Video Ombak Besar Hantam Kawasan Town Square Manado

LAMONGAN TODAY - Cuaca ekstrim yang terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia ternyata sangat mencemaskan.

Di antaranya Ombak besar menerjang wilayah Manado Town Square yang terletak dekat laut. Intensitas tinggi dari air laut naik ditambah angin kencang dan gelombang tinggi menjadikan air naik memenuhi badan jalan.

Pada sejumlah video yang tersebar, air laut bercampur dengan busa putih menerjang beton pembatas pantai.

Baca Juga: Cegah Covid-19, Satpolairud Polres Seruyan Dorong Warga Tetap Tertib Patuhi Protokol Kesehatan

Menjadikan sejumlah kendaraan yang terdapat didekatnya basah akibat siraman gelombang air laut. Badan jalan juga dipenuhi dengan air.

Peristiwa yang berlangsung pada selasa sore kemarin menjadikan warga takut berhamburan. Mereka berupaya keluar untuk menyelamatkan kendaraan yang terparkir di wilayah Manado Town Square.

Sebelumnya warga yang tinggal di kawasan pesisir Sulawesi Utara dan Gorontalo sudah diingatkan untuk mewaspadai kemungkinan banjir. Disebabkan bertambahnya intensitas dan ketinggian pasang air laut maksimum yang lebih besar.

Baca Juga: Berkaca dari Negara Jerman, Jangan Tunda Terima Vaksin Covid-19

"Potensi terjadinya banjir pesisir atau rob di wilayah Sulut ini tanggal 6-9 Desember 2021," kata Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Bitung Andi Cahyadi.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Portal Sulut


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x