Popularitas Tinggi, La Nyalla Mattalitti Masuk Bursa Capres Populer 2024

- 24 Agustus 2021, 06:56 WIB
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti.
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti. /DOK/ANTARA FOTO/

Survei itu sendiri merekam banyak hal, mulai dari pandangan masyarakat mengenai penanganan Covid-19, kinerja pemerintah di bawah kepemimpinan Joko Widodo-Ma'ruf Amin, wacana amandemen UUD 1945, hingga Pilpres 2024.

Untuk Pilpres 2024, Anas merekam ada 10 tokoh politik nasional yang berpeluang bertarung pada konstenstasi demokrasi lima tahunan tersebut.

Baca Juga: Masyarakat Sebut Penanganan Covid-19 Masih Buruk, Mayoritas Tolak PPKM

Salah satu nama yang menonjol adalah Ketua DPD RI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti yang perolehan suaranya mengungguli beberapa tokoh lainnya.

Dalam survei tersebut, La Nyalla memperoleh suara sebesar 0,9 persen, melampaui Muhaimin Iskandar yang memperoleh suara 0,3 persen dan Salim Segaf Al-Jufri yang memperoleh suara 0,1 persen.

Di posisi pertama ada nama Prabowo Subianto (24,5 persen), Ganjar Pranowo (17,7 persen), Anies Baswedan (14,2 persen), Ridwan Kamil (7,2 persen), Puan Maharani (4,2 persen), Gatot Nurmantyo (2,3 persen) dan Airlangga Hartarto (2,1 persen). 

Baca Juga: China Laporkan Nihil Kasus Covid-19, Saham Negeri Tirai Bambu Melesat

Bahkan, nama La Nyalla lebih populer ketimbang ketua umum-ketua umum partai politik seperti Tommy Soeharto (Partai Berkarya) yang memperoleh suara 0,1 persen, Yusuf Solihin (Partai PKPI) dengan perolehan 0,1 persen, Oesman Sapta Oedang (Partai Hanura) dengan perolehan 0,0 persen, begitu juga dengan Anies Matta (Partai Gelora) dengan perolehan 0,0 persen dan Ahmad Ridha Sabana (Partai Garuda) dengan perolehan 0,0 persen.

Dari hasil survei itu juga terekam jika popularitas nama La Nyalla cukup tinggi dengan perolehan suara 29,1 persen melampaui Cholil Yaqut Qaumas (22,0 persen), Salim Segaf Al-Jufri (16,4 persen), Akhmad Saikhu (16,3 persen), Ahmad Syahroni (14,9 persen) dan Viktor Laiskodat (10,4 persen).

Bahkan, dari pertanyaan yang diajukan jika pemilu digelar saat ini dan siapa yang akan dipilih, LaNyalla tetap berada di 10 besar tokoh yang akan dipilih masyarakat dengan perolehan 0,8 persen menggeser Erick Tohir (0,7 persen), Airlangga Hartarto (0,5 persen), Viktor Laiskodat (0,5 persen), Cholil Yaqut Qaumas (0,3 persen), Muhaimin Iskandar (0,3 persen), Ahmad Syahroni (0,2 persen), Akhmad Syaikhu (0,2 persen), Bambang Soesatyo (0,2 persen), Muhammad Tito Karnavian (0,2 persen) dan Salim Segaf Al-Jufri (0,2 persen).

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x