Alhamdulillah, Greysia - Apriyani Sabet Medali Emas Di Olimpiade Tokyo

- 2 Agustus 2021, 13:47 WIB
Greysia Polii-Apriyani Rahayu sabet medali emas di final Olimpiade Tokyo 2021.
Greysia Polii-Apriyani Rahayu sabet medali emas di final Olimpiade Tokyo 2021. /Twitter.com/@tokyo2020/

Chen - JIa tertinggal 8-13 dan masih membuat beberapa kesalahan. Kondisi itu pun dimanfaatkan dengan baik oleh Greysia - Apriyani untuk meraup banyak poin.

Semakin memimpin, Greysia - Apriyani melepaskan smash terakhir dengan penuh percaya diri dan menutup laga tersebut dengan kemenangan 21-15.

Baca Juga: Kasus Rombongan Moge Tabrak Seorang Ibu Hingga Tewas, Polisi: Bisa Kasih Statement Siapa Yang Salah

Dengan hasil tersebut, maka Greysia - Apriyani mendapatkan mahkota juara dan membawa pulang medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Secara head-to-head, Chen - Jia sebetulnya lebih unggul karena mereka merupakan pasangan nomor dua dunia, sedangkan Greysia - Apriyani berada di urutan keenam.

Selain itu, Chen - Jia juga unggul dengan agregat 6-3 dari total sembilan pertemuan mereka dengan Greysia - Apriyani.

Baca Juga: Duet AHY-Puan Pasangan Ideal Pilpres 2024, Demokrat: Indonesia Butuh Sosok Handal Seperti Mereka

Selanjutnya, Indonesia masih memiliki tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang akan berjuang memperebutkan medali perunggu melawan pemain peringkat 58 asal Guatemala Kevin Cordon pada pukul 18.00 WIB.***

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah