Refly Harun Sebut Kebenaran Akan Terungkap, Bahas Soal Proporsional di Kasus Penembakan Anggota FPI

- 8 Desember 2020, 15:13 WIB
Refly Harun Sebut Kebenaran Akan Terungkap, Bahas Soal Proporsional Soal Pembelaan Polisi Soal FPI
Refly Harun Sebut Kebenaran Akan Terungkap, Bahas Soal Proporsional Soal Pembelaan Polisi Soal FPI /Instagram/@reflyharun/

“Memang ada soal pemaknaan yang kita harus fair juga. Pemaknaanya begini, polisi pasti akan mencitrakan keenam orang itu meninggal itu tersangka penyerangan pihak petugas. Sehingga tertembaknya mereka, terbunuhnya mereka sesuatu yang justify. Itu yang jadi masalah kita,” kata Refly.

Menurut Refly, masyarakat harus mencermati azas proporsionalitas dalam kasus tersebut. Jadi sejauh mana serangan terjadi, mulai dari siapa yang lebih dulu menyerang, siapa yang mepet mobi terlebih dahlu, hingga setelah mobil bertabrakan, siapa dahulu yang melepaskan tembakan.

Baca Juga: BMKG: Waspada Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat di Beberapa Wilayah, Simak Selengkapnya

“Proporsional itu berapa peluru yang keluar, kalau memang ada senjata yang dikeluarkan? Rasanya tidak mngkin hanya mengandalkan informasi sepihak dari kepolisian, tapi juga enggak bisa mengandalkan dari FPI, ditengah peran informasi, sumber-sumber ini berperan,” kata Refly.

Lebih lanjut, Refly juga mengingatkan kembali ke masyarakat, mengapa saat ini Indonesia bernegara.

“Kita ingin dapat perlindungan negara. Kita enggak ingin menjadi negera penuh dengan kekerasan. Bahkan dengan sebab, masalah utamanya pelanggaran protokol kesehaatan. Pemanggilan HRS sebagai saksi,” ucapnya.

Baca Juga: Insiden Penembakan 6 Anggota FPI Hingga Tewas, IPW: Jokowi Harus Copot Kapolri

Refly menilai masih banyak kasus yang perlu diselidiki seperti korupsi. Reflu berharap masyarakat dapat berpartisipasi, untuk memperbaiki sesuatu yang mampet di negara ini.

“Kebenaran akan terungkap pada waktunya,” ucap Refly.***

Halaman:

Editor: Furqon Ramadhan

Sumber: YouTube


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x