Kapolres Jember Turun Jalan Atur Lalu Lintas, Tak Ada Petugas?

- 22 Juli 2022, 22:18 WIB
Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo.
Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo. /Portal Jember/ Angga Juli Setiawan.

LAMONGAN TODAY - Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo, turun langsung kejalan guna mengatur lalulintas untuk mengurai kemacetan di Jl. Kartini depan SMP Katolik Maria Fatimah.

Hal tersebut dilakukan Kapolres Jember saat melintasi jalan tersebut siang tadi, Jumat (22/07/2022).

Saat Kapolres Jember kembali ke Mako setelah melaksanakan kegiatan siang hari pukul 12.30 WIB, arus lalu lintas meningkat yang disebabkan selesainya kegiatan mengajar dan kepulangan siswa siswi pelajar sekolah di Kabupaten Jember.

Sehingga, hal itu mengakibatkan kemacetan arus lalin.

Baca Juga: Keajaiban UMKM Media di Usia 45 Tahun, Selamat Ulang Tahun Agus Sulistriyono

Melihat hal tersebut, Kapolres yang berbarengan saat melintas dijalan, menghentikan kendaraan yang ditumpangi dengan sigap.

Tanpa segan langsung turun ke jalan untuk melakukan pengaturan lalu lintas agar kemacetan dapat terurai dan arus lalu lintas menjadi lancar.

Tindakan yang dilakukan Kapolres Jember itu sontak membuat anggota Polisi lainnya yang melihat Kapolres segera mendatangi dan mengambil alih untuk melaksanakan pengaturan.

Baca Juga: Menyejukkan, PSHT dan Winongo Bertemu, Ini Tujuannya

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Polri


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah