Indonesia Kecam Israel atas Serangan pada Palestina yang Timbulkan Korban Jiwa

- 17 April 2022, 13:43 WIB
Tangkapan layar dokumentasi Reuters saat serangan Israel dan setelah serangan.
Tangkapan layar dokumentasi Reuters saat serangan Israel dan setelah serangan. /

LAMONGAN TODAY - Pemerintah Indonesia lewat Kementerian Luar Negeri menyatakan kecaman terhadap aksi kekerasan yang dilakukan Israel pada Palestina.

Sebagaimana diketahui, sudah dilakukan aksi kekerasan yang diperbuat aparat keamanan Israel kepada penduduk Palestina.

Aksi kekerasan itu terjadi di Masjid Al Aqsa pada Jumat lalu, 15 April 2022. Peristiwa keji itu pun menimbulkan korban jiwa dan sebagian luka-luka.

Baca Juga: Facebook Dikabarkan Hapus Halaman Berita Al Qastal, Diduga sebab Liputan Penyerangan Israel di Palestina

Sementara itu, kecaman pemerintah Indonesia terhadap Israel disampaikan lewat akun media sosial Twitter resmi Kementerian Luar Negeri RI, @Kemlu_RI pada Sabtu, 17 April 2022.

Melalui pernyataannya, Kemenlu menyatakan jika Indonesia mengutuk keras aksi kekerasan yang dilakukan oleh Israel kepada penduduk Palestina.

"Indonesia mengecam keras aksi kekerasan bersenjata aparat keamanan Israel terhadap Warga Palestina di komplek Masjid Al-Aqsa (15/4), yang memakan korban jiwa dan luka-luka," tulis akun @Kemlu_RI dikutip Galamedia pada Sabtu, 17 April 2022.

Baca Juga: Sebelum Sidang Kasus Pencemaran Nama Baik dengan Mantan Suaminya Johnny Depp, Amber Heard Tulis Pernyataan Ini

Selain itu, Kemlu mengatakan bahwa tindakan kekerasan pada warga sipil itu tidak bisa dibenarkan dan harus secepatnya dihentikan.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Galamedianews


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x