5 Manfaat Ampuh Bawang Merah, Kuatkan Kepadatan Tulang, Hingga Tingkatkan Imunitas, No 1 Tak Disangka

2 November 2021, 13:05 WIB
Bawang Merah. /Miguel Á. Padriñán/Pexels/

LAMONGAN TODAY - Bawang merah termasuk salah satu bumbu dapur yang sering kali ditambahkan untuk penyedap rasa makanan.

Bawang merah sering kali diiris tipis lalu digoreng garing dan digunakan sebagai taburan di berbagai hidangan.

Namun selain sebagai bumbu penyedap makanan, bawang merah ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Baca Juga: 10 Golongan Ini Tidak akan Lolos Kartu Prakerja Gelombang 22, Periksa Pengumuman Lolos di Sini

Bumbu dapur dengan nama latin Allium cepa L ini mengandung antibakteri dan antiseptik yang mampu menjaga kesehatan.

Seperti dirangkum dari berbagai sumber, Selasa 2 November 2021, berikut beberapa manfaat bawang merah untuk kesehatan.

1. Menurunkan Kolesterol

Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumsi bawang merah dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Bagai Orang Terbuang' oleh Arief: Kejam, Sungguh Tak Berperasaan

Hal ini terbukti pada wanita yang mempunyai kelebihan berat badan dengan polycystic ovary syndrome (PCOS), mempunyai tingkat kolesterol jahat yang rendah setelah mengonsumsi bawang merah, dibandingkan dengan yang tidak mengonsumsi bawang merah.

2. Menyehatkan Jantung

Bawang merah mempunyai kandungan sufida methylallyl dan asam amino sulfur yang sangat berguna untuk mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Baca Juga: Sebulan Saja, Box Office Amerika Serikat Keruk Keuntungan Rp 9 Triliun: Pendapatan Terbesar Sejak Krisis

Bukan hanya itu, bawang merang juga mampu mengontrol tekanan darah tinggi serta membuka arteri yang tersumbat.

Dengan begitu aliran darah pun akan lancar, sehingga sistem kerja jantung bisa berjalan dengan optimal.

3. Meningkatkan Kepadatan Tulang

Manfaat bawang merah dapat meningkatkan kepadatan tulang.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Kulo Pun Angkat Tangan, Atine Pun Ajur-Ajuran' - Top Topan Miqbal GA, Hits Dikalangan Pemuda

Dalam hal ini, bawang merah dipercaya mampu mencegah terjadinya pengeroposan tulang atau osteoporosis.

Bukan hanya itu, bawang merah juga bermanfaat untuk menjaga massa tulang tetap baik dan normal.

Selagi masih muda, banyak mengonsumsi bawang merah bisa menjadi pilihan baik untuk menurunkan risiko gangguan tulang dan sendi di masa tua.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Dangerous in Love' dari Album Fire Saturday Milik Secret Number, Lengkap dengan Terjemahannya

4. Meningkatkan Imunitas

Manfaat bawang merah untuk kesehatan yang pertama adalah mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Hal ini didapatkan dari kandungan selenium yang mampu memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Dengan daya tahan tubuh yang kuat, berbagai ancaman virus, bakteri dan kuman penyebab penyakit tidak mudah masuk ke dalam tubuh. Sehingga tubuh menjadi lebih terlindungi dari berbagai serangan penyakit.

Baca Juga: Link Streaming dan Download Film 'Hawkeye' Subtitle Indonesia di Series Marvel Disney Plus

5. Menjaga Kesehatan Mata

Bawang merat ternyata juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata sebagaimana dikutip dari PMJ News.

Kandungan sulfur yang terdapat dalam bawang merah, mampu meningkatkan kesehata mata.

Baca Juga: Profil Edward Cullen, Karakter Fiksi seorang Vampir di Film Twilight jadi Trending di Twitter

Zat tersebut mampu merangsang produksi protein yaitu glutathione, yang berperan sebagai antioksidan.

Vitamin E yang terkandung pada bawang merah sangat baik untuk mata. Untuk itu, bawang merah baik dikonsumsi sejak dini agar kesehatan mata dapat terjaga.***

Editor: Nugroho

Tags

Terkini

Terpopuler