Cocok Buat Pasangan, Jelajahi 6 Destinasi Wisata Jogja

- 18 Agustus 2020, 23:39 WIB
Kawasan Tlogo Putri, Kaliurang Sleman.
Kawasan Tlogo Putri, Kaliurang Sleman. /Bagus Kurniawan/

LAMONGAN TODAY - Memilih Jogja sebagai destinasi wisata bersama pasangan, sepertinya merupakan pilihan yang tepat. Mengingat, Jogja juga bisa dibilang Lombok-nya jawa.

Tak heran jika pecinta travel yang berwisata ke Jogja bisa dinikmati bersama pasangan tercinta.

Bagi anda yang ingin memanjakan pasangan untuk berwisata Jogja ria berikut 6 wisata Jogja yang tepat anda kunjungi.

1. Malioboro

Malioboro adalah bagian yang tidak terpisahkan dari Jogja.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Maafkan Aku' #terlanjurmencinta Tiara Andini

Berkunjung ke Jogja tidak akan lengkap dan sempurna jika belum ke tempat ini. Terutama bagi anda yang ingin menikmati momen romantis bersama pasangan, Malioboro adalah tempat yang tepat.

Di sini anda bisa merasakan keindahan lingkungan yang menawan. Sembari duduk santai di bangku-bangku yang tersedia di sepanjang sisi jalur Malioboro, nikmatilah sajian musik syahdu dari para musisi jalanan.

2. Bukit Bintang

Anda dan pasangan dapat menikmati senja cantik di Bukit Bintang.

Baca Juga: Inspiratif, Ini Lima Artis  Wanita Lulusan UI

Wisata yang berlokasi di jalur menuju Wonosari ini terletak di ketinggian sehingga pemandangan yang terlihat pun lebih luas. Biasanya, Bukit Bintang ramai sejak sore hingga malam hari.

Menghabiskan waktu bersama pasangan anda di Bukit Bintang tentu akan sangat berkesan dan tak terlupakan. Jadi, jangan lupa untuk memasukkannya dalam daftar tujuan anda.

3. Pantai Parangtritis

Pantai parangtritis sangat populer sebagai tujuan wisata di Jogja.

Baca Juga: Hampir Final, Unair Surabaya Uji Coba Tahap III Obat Covid-19

Meskipun jaraknya dari pusat kota cukup jauh, hal itu tidak menyurutkan semangat para pengunjung untuk datang ke Pantai Parangtritis. Di sini, anda dan pasangan dapat menikmati indahnya laut yang memesona, sejuknya angin yang berdesir dan suara ombak yang bergemuruh.

Selain itu, anda juga dapat mencicipi menu yang tersaji disekitar pantai.

4. Kaliurang

Kaliurang Terletak di sisi utara Kota Jogja, Kaliurang menawarkan eksotisme tersendiri.

Baca Juga: Selama 18 Tahun, Populasi Mitsubishi Triton Capai 117.000 Unit

Dilengkapi dengan hawa yang sejuk, menghabiskan waktu bersama pasangan di daerah ini tentu sangat menyenangkan. Jangan lewatkan untuk mencicipi masakan disekitar kaliurang.

Di sini juga tersedia berbagai masakan yang siap memanjakan lidah anda dan pasangan.

5. Kalibiru Kulon Progo

Kalibiru menawarkan eksotisme langit biru berselimut kilau orange keemasan di pagi dan sore hari yang bisa kamu nikmati dari atas gardu pandang.

Baca Juga: Toyota Fortuner Jadi Mobil Terlaris di Bulan Juli 2020

Hal ini akan menciptakan momen romantis dan dijamin hubungan kalian bakal lebih harmonis. Selain sunset dan sunrise, wisata Kalibiru menyuguhkan indahnya view keindahan alam Waduk Sermo dari atas menara pandang.

6. Taman Pelangi

Objek wisata yang terakhir adalah taman pelangi. Terletak di area Monumen Jogja Kembali, objek wisata ini menawarkan pesona yang menarik berkat aneka lampion berbagai bentuk dan lampu warna-warni.

Baca Juga: Tayang di Netflix,  Ini Sinopsis  Guru-guru Gokil yang Dibintangi Dian Sastro

Itu tadi ulasan wisata yang cocok anda kunjungi bersama dengan pasangan. Segera deh agendakan wisata joga sama pasangan kalian.***

Editor: Nugroho

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x