Samsung Galaxy S21, Galaxy S21 Plus, dan Galaxy 21 Ultra Resmi Meluncur, Apa Sih yang Membedakannya?

- 15 Januari 2021, 21:28 WIB
Samsung S21. Inikah perbedaan dari Samsung S21 Plus, Samsung S21 dan Samsung S21 Ultra
Samsung S21. Inikah perbedaan dari Samsung S21 Plus, Samsung S21 dan Samsung S21 Ultra /twitter/ @samsungmobiles

LAMONGAN TODAY – Samsung baru saja meluncurkan jajaran smartphone terbarunya yaitu Samsung Galaxy S21 ke pasar Indonesia. Selain melepaskan seri Galaxy S21, Samsung juga menawarkan dua varian lain yaitu Samsung Galaxy S21 Plus dan seri paling tingginya Samsung Galaxy S21 Ultra.

Masing-masing dari tipe ditawarkan dengan harga yang berbeda. Untuk Samsung Galaxy S21, Samsung menjualnya dengan harga Rp 13 juta hingga Rp 14 juta tergantung kapasitas memori internal. Samsung Galaxy S Plus dijual dengan harga Rp 15.999.000 untuk ROM 128GB dan Rp 16.999.000 untuk ROM 256GB.

Baca Juga: Lion Air Grup Tambah Lokasi Pelayanan Rapid Test, Cek Lokasinya di Sini

Sementara itu, Samsung Galaxy S21 Ultra dihargai paling mahal. Untuk ROM 128GB Rp 18.999.000, ROM 256GB Rp 19.999.000 dan Untuk ROM 512GB Rp 21.999.000.

Ketiga varian Samsung Galaxy S21 tersebut sudah mendukung jaringan tercepat 5G. Bedanya ada di ukuran layar dan fitur lain. Ukuran layar Samsung Galaxy S21 6,2 inch, 6,7 inch Galaxy S21 Plus dan 6,8 inch Samsung Galaxy S21 Ultra.

Perbedaan layar tersebut berpengaruh juga terhadap bobot masing-masing smartphone. Masing-masing memiliki bobot 169 gram, 200 gram, dan 227 gram. Teknologi layar yang dipakai pun ketiganya sama yaiut Dynamic AMOLED. Perbedaan mencolok terlihat dari resolusi layar Samsung Galaxy S21 Ultra yang mencapai 1440 x 3200 pixels, 20:9 ratio (~515 ppi density).

Baca Juga: Curah Hujan Tinggi dan Sungai Meluap Sebabkan 21.990 Jiwa Terdampak Banjir di Kalimantan Selatan

Dua varian lain sama menggunakan resolusi 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~421 ppi density). Ketiganya sudah mengadopsi operasi sistem Android terbaru Android 11 dengan tampilan antara muka One UI 3.1.

Ketiganya juga sudah menggunakan prosesor terbaru keluaran mereka sendiri Exynos 2100.

Halaman:

Editor: Furqon Ramadhan

Sumber: GSM Arena Samsung


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x