Harga HP Xiaomi RAM 6 GB Terbaru dan Terlaris, Ada Poco X3, Redmi Note 9, Poco F2 Pro

18 November 2020, 20:53 WIB
POCO X3 /Mifans/mi.co.id
 
LAMONGAN TODAY - Kebutuhan manusia akan gadget menuntut untuk menggunakan HP yang memiliki spesifikasi yang mumpuni.

Banyak fitur yang ditawarkan pada setiap tipe merk HP, membuat orang bingung dalam memilih ponsel sesuai kebutuhannya.

Setiap produsen tentu sudah memiliki HP yang memiliki spesifikasi tergolong sangat tinggi meski banyak kesamaan pada produk setiap produsen.

Namun untuk urusan harga pastinya akan memiliki perbedaan.

Perbedaan harga itulah yang terkadang menjadi alasan pembeli, pusing membandingkan setiap pilihan nya. 

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 9, Spesifikasi Mantap dengan Harga Terjangkau

Apalagi jika HP tersebut sudah masuk kategori spesifikasi yang sangat tinggi.

Di pasar HP Indonesia, ada banyak merk yang bertebaran saling bersaing satu sama lain. Ada Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo, Realme, dan Infinix.

Jajaran merk HP itu memiliki pasar tersendiri karena telah memiliki fanbase masing-masing. 

Dari model-model tersebut tentunnya menawarkan keunggulan tersendiri. Salah satu merk yang banyak penggemarnya adalah Xiaomi.

Beberapa produk HP RAM 6GB keluaran dari Xiaomi di antaranya Xiaomi Redmi Note 9, Note 9 Pro, Xiaomi Poco X3 NFC, dan Xiaomi Mi Note 10. 

Baca Juga: Daftar Harga HP Xiaomi di Bawah Rp1 Jutaan Terbaru Bulan November 2020, Simak Daftar Lengkapnya

Untuk itu, Lamongan Today telah menyiapkan daftar harga HP Xiaomi RAM 6GB bulan November terbaru yang dikutip dari laman mi.co.id, berikut daftarnya.

Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Xiaomi Redmi Note 9 Pro memiliki bodi simetris pada bagian depan dan belakang juga cukup menjadi daya tarik pada HP ini. Ia memiliki kamera belakang dan kamera depan punch hole di tengah alih-alih di pojok kiri atas seperti HP kebanyakan.

Karena layarnya masih IPS LCD, Xiaomi Redmi Note 9 Pro tidak menghadirkan sensor sidik jari pada layar, melainkan pada tombol Power di bagian samping. Hal ini berbeda dengan varian regulernya, Xiaomi Redmi Note 9 yang memiliki sensor sidik jari di belakang.

Harga: Rp3.175.000

Baca Juga: HP Xiaomi RAM 4 GB Murah, Harga 1 Jutaan Cek Disini

Xiaomi Mi Note 10

Xiaomi Mi Note 10 adalah ponsel yang didedikasikan untuk para pekerja yang selalu melakukan aktivitas multitasking dengan ponsel  pintarnya. 

Keunggulan dari Xiaomi Mi Note 10 ini juga bisa dilihat dari kameranya. Ada 5 buah kamera dengan sensor 108 MP, 12 MP, 5 MP, 20 MP (ultrawide), dan kamera makro 2 MP. 

Harga: Rp5.900.000

Xiaomi Poco X3 NFC

Poco X3 NFC bisa menjadi pilihan yang bagus jika Anda sedang mencari HP NFC dengan harga kompetitif dan terjangkau. Terdapat dua varian yang dapat Anda pilih, salah satunya dengan RAM 6 GB dan ROM 64 GB seharga Rp 3 jutaan.

Salah satu keunggulan ponsel ini adalah tampilan 120Hz-nya yang sangat mulus, terutama ketika bermain game. Selain itu, smartphone ini juga membawa baterai berkapasitas jumbo yang mendukung pengisian cepat 33W, 

Harga: Rp3.099.000

Baca Juga: Segera Akses Pembiayaan.depkop.go.id , Begini Cara Cek Daftar Penerima BLT Banpres UMKM Rp2,4 Juta

Xiaomi Redmi Note 9

Xiaomi Redmi Note 9 memiliki ketahanan baterainya yang super awet, layarnya pun tergolong besar dengan ukuran 6,53 inci. 

Ponsel ini menawarkan sensor sidik jari di punggung bodi, Redmi Note 9 bisa membuka layar Anda dengan cepat. Peletakkan sensor ini tentunya lebih nyaman ketimbang varian Pro-nya yang meletakkan sensor ini pada tombol Power.

Harga: Rp2.099.000

Baca Juga: Mau Segera Dapat Bantuan UMKM Rp2,4 juta? Penuhi Syarat-Syarat Berikut Ini Supaya Cair

Xiaomi Poco F2 Pro

Xiaomi Poco F2 Pro hadir di Indonesia dalam dua varian memori, salah satunya dengan RAM 6 GB dan ROM 128 GB. 

Salah satu keunggulan yang paling menonjol dari ponsel ini adalah dapur pacunya yang menggunakan chip Snapdragon 865 bermodem 5G. Keunggulan ini umum dipakai ponsel flagship belas jutaan.

Harga: Rp6.799.000

Baca Juga: Update Harga iPhone Pertengahan November 2020: iPhone SE, iPhone 11 Pro, iPhone X

Catatan: Harga dan ketersediaan produk bisa berubah sewaktu-waktu.***



Editor: Furqon Ramadhan

Sumber: mi.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler