IPB Rangking 1, Simak 15 Perguruan Terbaik Versi Kemendikbud

- 18 Agustus 2020, 10:33 WIB
IPB menduduki peringkat 1 klasterisasi versi Kemendikbud
IPB menduduki peringkat 1 klasterisasi versi Kemendikbud /Instagram.com/@ipbofficial

LAMONGAN TODAY - Institut Pertanian Bogor  menjadi kampus terbaik versi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) 2020.  Hasil itu  beradasarkan penilaian klasterisasi perguruan tinggi.

Klasterisasi diikuti oleh 2.136 perguruan tinggi di Indonesia.

IPB menempati  rangking satu, mengungguli Universitas Indonesia yang berada di urutan kedua, disusul Universitas Gadjah Mada di peringkat ketiga, Universitas Airlangga di peringgat empat, dan  Institut Teknologi Bandung di peringkat lima.

Baca Juga: IPB Gelar Ujian Mandiri dan Kelas Internasional,UTMBK Diploma 16 Agustus

Sementara peringat keenam diraih Institut Teknologi 10 November,  disusul Universitas Hasanuddin di peringkat 7,  dan Universitas Brawijaya di peringkat ke 8.

Universitas Diponegoro  berada di peringkat 9, dan Universitas Padjajaran perngkat 10. Sementara peringkat  11 adalah Universitas Sebelas Maret, peringkat 12 Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Andalas peringkat 13,  disusul Universitas Sumatera Utara peringkat 14, dan Universitas Negeri Malang peringkat 15.

Baca Juga: Kemendikbud Luncurkan Kurikulum Darurat, Ada Modul untuk Orang Tua  

Rektor IPB  Prof. Arif Satria mengatakan, hasil prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh warga  IPB dan pemangku kebijakan terkait.  Arif mengapresiasi seluruh civitas akademika, tenaga kependidikan, dan alumni yang terus kompak dan bersungguh-sungguh dalam memajukan IPB University. 

“Tentu capaian ini juga hasil kerja keras para pimpinan IPB University sebelumnya yang telah memberi fondasi yang kuat untuk kemajuan IPB University, “ tutur Arif dalam siaran pers yang diterima Lamongan Today, Selasa, 18 Agustus 2020.

Baca Juga: Ini Profil Tiga Pengebar Merah Putih di Istana Merdeka, Muhammad Adzan sebagai Komandan Kelompok

Halaman:

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: IPB


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x