Profil Lu Guang Zu Lawan Anthony Ginting di Final Thomas Cup 2020, Unggulan Keempat China Gantikan Shi Yu Qi

- 18 Oktober 2021, 21:46 WIB
Tunggal bulutangkis putra Indonesia Anthony Ginting dan tunggal putra China Lu Guang Zu yang bertemu di final Thomas Cup 2020 di Denmark.
Tunggal bulutangkis putra Indonesia Anthony Ginting dan tunggal putra China Lu Guang Zu yang bertemu di final Thomas Cup 2020 di Denmark. /Instagram/@bwf.official

LAMONGAN TODAY - Inilah biodata dan profil Lu Guang Zu, atlet tunggal putra China yang menjadi lawan Anthony Sinisuka Ginting pada final Thomas Cup 2020 yang menggantikan posisi Shi Yu Qi. Lengkap dengan ranking BWF dan prestasinya!

Laga badminton final Thomas Cup 2021 Indonesia vs China telah selesai. Pada pertandingan pertama, Anthony Sinisuka Ginting harus bertemu Lu Guang Zu, menggantikan Shi Yu Qi yang mengalami cedera.

Biodata dan profil Lu Guang Zu mungkin menarik perhatian masyarakat atau penggemar badminton, sebab cukup dapat mengimbangi permainan Anthony Sinisuka Ginting di game pertama final Thomas Cup 2020.

Baca Juga: Gelar MMT, PB PMII Dorongan Kader Cakap Manfaatkan Ruang Digital

Inilah biodata dan profil Lu Guang Zu, atlet tunggal putra China lawan Anthony Sinisuka Ginting pada final Thomas Cup 2020 lengkap dengan ranking BWF dan prestasinya.

Biodata dan Profil Lu Guang Zu

Lu Guang Zu adalah atlet badminton tunggal putra China yang lahir pada 19 Oktober 1996.

Berdasarkan peringkat BWF, Lu Guang Zu adalah unggulan keempat China, di bawah Chen Long, Shi Yu Qi, dan Lin Dan.

Baca Juga: Profil Daniel Marthin Atlet Badminton Ganda Putra Indonesia, Curi Perhatian Dipasangkan dengan Mohammad Ahsan

Sekarang, Lu Guang Zu berada pada peringkat 27 BWF.

Mulai aktif sebagai atlet badminton profesional sejak tahun 2016, Lu Guang Zu sudah mendapatkan berbagai prestasi.

Inilah beberapa prestasi atlet berusia 24 tahun tersebut.

- Runner Up Syed Modi International 2018 (Super 300)

- Juara Canada Open 2018 (Super 100)

- Juara Australian Open 2018 (Super 300)

- Runner Up Lingshui China Masters 2018 (Super 100)

- Medali Emas Sudirman Cup 2021 (Grup)

Baca Juga: Terjerat Sanksi WADA Sampai Tak Bisa Kibarkan Merah Putih Usai Juarai Piala Thomas, Ini Langkah Menpora

- Medali Emas Asia Mixed Team Champoinships (Grup)

- Medali Perak Asia Team Champoinships (Grup)

Lu Guang Zu Lawan Anthony Sinisuka Ginting pada Final Thomas Cup 2020

Lu Guang Zu menjadi lawan Anthony Sinisuka Ginting pada final Thomas Cup 2020 Indonesia vs China yang diselenggarakan pada 17 Oktober 2021.

Dari ranking BWF dan head to head, Anthony Sinisuka Ginting yang menempati peringkat 5 dunia lebih unggul. Dalam dua pertemuan mereka sebelumnya, Ginting belum pernah kalah.

Dalam laga badminton Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guang Zu final Thomas Cup 2020, game pertama dimenangkan oleh tunggal putra China.

Baca Juga: Nama Lucas WayV Tidak Ada di Merchandise Terbaru NCT, Dikeluarkan SM Entertainment Diam-diam?

Ginting harus mengakui ketangguhan Lu Guang Zu dengan skor 18-21.

Demikian biodata dan profil Lu Guang Zu, atlet tunggal putra China yang menjadi lawan Anthony Sinisuka Ginting pada final Thomas Cup 2020.

Dilansir Lamongan Today dari Jombang Update, artikel ini telah tayang dengan judul "Profil Lu Guang Zu Lawan Anthony Ginting di Final Thomas Cup 2020, Lengkap dengan Ranking BWF dan Prestasi."(Alinur Awwalina/Jombang Update)***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Jombang Update


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x