3 Atlet IKSPI KERA SAKTI Cabang Jakarta Selatan Raih Medali Emas di ajang bergengsi BNN CUP 2022

- 21 Agustus 2022, 10:36 WIB
3 Atlet IKSPI KERA SAKTI Cabang Jakarta Selatan Raih Medali Emas di ajang bergengsi BNN CUP 2022
3 Atlet IKSPI KERA SAKTI Cabang Jakarta Selatan Raih Medali Emas di ajang bergengsi BNN CUP 2022 /Dok. IKSPI Cabang Jakarta Selatan./

LAMONGAN TODAY - Ikatan Keluarga Silat Putera Indonesia (IKSPI) Kera Sakti Cabang Jakarta Selatan berhasil meraih 3 medali emas di ajang bergengsi Badan Narkotika Nasional (BNN) Cup 3, tahun 2022. 

Meskipun hanya mengirim 3 atlet dalam kategori tanding, perguruan IKSPI Kera Sakti mampu menyabet 3 medali emas di event BNN Cup 3 tahun ini.

Perguruan IKSPI Kera Sakti Cabang Jakarta Selatan selama ini memang secara intensif melakukan pembinaan atlet untuk meningkatkan kualitas dan prestasi atlet serta aktif berpartisipasi mengikuti kejuaraan pencak silat yang ada. 

Baca Juga: Lirik Sholawat Tholama Asyku Ghoromi, Arab, Latin, Lengkap Dengan Terjemahannya

Hal tersebut tidak lepas dari kerja keras tim dewan teknik cabang yang didukung oleh para pelatih-pelatih profesional serta semangat juang para atlet untuk dapat berprestasi demi mengharumkan nama perguruan dan tentunya menjadi kebanggaan keluarga.

Para atlet yang berhasil meraih medali emas tersebut adalah Niken Mei ayu Larasati, M. Rivai dan Mohammad Fatih semuanya merupakan atlet binaan dari dewan teknik perguruan IKSPI Kera Sakti Cabang Jakarta Selatan.

BNN Cup 3 yang yang berlangsung selama tiga hari tersebut dihadiri oleh Wali Kota Depok Mohammad Idris, yang sekaligus membuka secara resmi Kejuaraan Pencak Silat antar pelajar se-Indonesia BNN Cup 3 yang diselenggarakan oleh BNN Kota Depok di Gelanggang Olah Raga (GOR) Kota Depok, Jumat, 19 Agustus 2022.

Baca Juga: Saat Seminar Kebangsaan, Debby Kurniawan Singgung Ancaman Media Sosial

Turut hadir Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Depok Hasanudin.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x