AHY: Partai Demokrat Jabar Harus Berjuang Keras Kembalikan Kejayaan, Pemilu 2024 Harus Juara

- 21 Mei 2022, 19:30 WIB
Agus Harimurti Yudhoyono
Agus Harimurti Yudhoyono /

LAMONGAN TODAY - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mendorong Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Barat (Jabar) dapat menjadi juara.

Juara itu, yakni meraih suara tertinggi di daerahnya pada Pemilu Legislatif 2024.

"Partai Demokrat Jawa Barat harus berjuang keras untuk memenangkan pemilu dan mengembalikan kejayaan partai di Jawa Barat, pada Pemilu 2024," kata AHY dalam keterangan tertulis yang dikutip, Sabtu.

Baca Juga: Gunakan Rudal Penjelajah Kalibr, Rusia Hancurkan Pasokan Utama Senjata dari Barat untuk Ukraina

AHY mengatakan hal itu di hadapan para Pengurus DPD Partai Demokrat Jabar serta Pengurus DPC Partai Demokrat se-Jabar, pada kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Demokrat se-Jabar, di Bandung.

AHY menegaskan, muscab se-Jabar ini harus dijadikan momentum yang baik bagi kader partai sebagai konsolidasi organisasi internal, sekaligus rekonsolidasi dalam menghadapi Pemilu 2024.

"Mulai saat ini kita harus fokus mempersiapkan diri bagaimana menjalankan kerja-kerja politik partai untuk menyongsong Pemilu 2024," katanya pula.

Baca Juga: Meski Ditangkap KPK, Ade Yasin Dapat Apresiasi dari Kemenag, Program PAI jadi Nilai Plus

Menurut dia, konsolidasi dan rekonsolidasi perlu terus dilakukan untuk bagaimana memenangkan pemilu presiden, gubernur, wali kota, bupati, maupun pemilu legislatif.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x