Seorang Pilot Selfie dengan Pose Berbahaya di Pesawat Hanya untuk Yakinkan Sang Istri, Cek Fakta

- 12 Mei 2022, 16:03 WIB
Ilustrasi pilot.
Ilustrasi pilot. /Pexels/Matheus Bertelli

LAMONGAN TODAY - Beredar narasi “Seorang pilot berfoto selfie dalam posisi membahayakan dirinya hanya untuk meyakinkan istrinya bahwa dia sedang bekerja”.

Akun Twitter @sayid_machmoed mengunggah foto seorang pilot yang berfoto selfie di pesawat yang sedang terbang.

Adapun penjelasan bahwa hal tersebut dilakukan untuk meyakinkan istri sang pilot bahwa dia sedang bekerja.

Baca Juga: Wapres Ma’ruf Amin Rukuk dan Sujud saat Sholati Jenazah Pejabat Malaysia, Benarkah? CEK FAKTA

Cuitan yang diunggah pada 10 Mei tersebut mendapatkan 46 likes dan telah dikutip dan dibagikan ulang sebanyak enam kali.

Bedasarkan hasil penelusuran, foto tersebut bukan foto asli.

Sang pilot yang bernama Daniel Canteno dari Brazil telah mengakui bahwa dia mengedit sendiri foto-fotonya yang terlihat diambil saat dia sedang di pesawat yang sedang terbang.

Baca Juga: Lirik Lagu Iklim Suci dalam Debu, Populer Tahun 90-an

“I have to let you know that the photo is fake guys, just in case”, tulis Daniel pada Instagram pribadinya yang diunggah pada 23 Oktober 2015 lalu.

Meskipun foto tersebut tidak sama persis dengan foto yang diunggah @sayid_machmoed, namun Daniel memang telah banyak mengedit foto dengan latar yang serupa.

Terlebih lagi, beberapa situs seperti Bored Panda dan Mashable telah membahas isu serupa dan dijelaskan bahwa Daniel Canteno memang banyak menyunting foto selfie-nya di pesawat.

Baca Juga: Simak Profil dan Biodata Triyana Mahadewi, Istri Turah Parthayana yang Digugat Cerai Suami hingga Viral

Dengan demikian, foto dan penjelasan yang diunggah akun Twitter @sayid_machmoed merupakan konten yang dimanipulasi.***

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah