Daftar Libur Desember 2020, Hore! 9 Desember Libur Nasional

- 2 Desember 2020, 14:02 WIB
Jadwal libur cuti bersama akhir tahun 2020.
Jadwal libur cuti bersama akhir tahun 2020. /humas kemenkopmk

LAMONGAN TODAY - Daftar libur Desember 2020 cukup populer di mesin pencarian Google.

Masyarakat yang sudah jenuh di rumah saja karena pandemi rupanya menunggu Desember 2020 untuk menikmati liburan sejenak. 

Dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 22 Tahun 2020, yang ditandatangani Jokowi 27 November 2020, Presiden Joko Widodo memutuskan  tanggal 9 Desember 2020 sebagai libur nasional. 

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini Rabu 2 Desember 2020, Al Salah Menilai Andin

Tanggal 9 Desember 2020 merupakan Hari Pemilihan  Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota secara serentak. 

Tak hanya 9 Desember 2020, ada beberapa hari libur di akhir tahun ini. Pemerintah menetapkan tanggal 24-25 Desember 2020 yang merupakan Hari Raya Natal sebagai Hari Libur Nasional. 

Tak hanya itu, pemerintah juga menetapkan libur cuti bersama pada 28, 29, 30 dan 31 Desember 2020. Cuti bersama ditetapkan sebagai penganti libur cuti bersama. .

Baca Juga: Cek Daftar Penerima UMKM Rp2,4 Juta, Bisa Akses Situs Pembiayaan.depkop.go.id

Keputusan itu tertuang dalam surat keputusan bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 440 Tahun 2020, 03 Tahun 2020 dan 03 Tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga Atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menkaer dan Menteri PANRB Nomor 728 Tahun 2019, Nomor 213 Tahun 2019, Nomor 01 Tahun Tahun 2019 Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2020.

Namun jangan senang dahulu. Keputusan cuti bersama ini belum final karena beberapa waktu lalu, Presiden Jokowu meminta libur cuti bersama direvisi mengingat kasus Covid-19 belum mereda. 

Baca Juga: Semua Nama Penerima Bantun UMKM Rp2,4 Juta Ada di Situs pembiayaan.depkop.go.id, Buruan Akses

Menko PMK Muhadjir Effendy mengatakan, Jokowi  meminta agar libur panjang Desember 2020 dipangkas. 

"Berkaitan dengan masalah libur, cuti bersama akhir tahun, termasuk libur pengganti cuti bersama hari raya Idul Fitri, Bapak Presiden memberikan arahan supaya ada pengurangan," ujar Muhadjir, dalam rilis yang diterima Lamongan Today.

Baca Juga: Harga HP Samsung RAM Jumbo Ini Sudah Anjlok Turun, Ada Samsung A51, Samsung A71, Samsung A70

Sejauh ini pemerintah belum mengeluarkan pengumuman tentang apakah libur cuti bersama Desember 2020 dipangkas, dihapus atau tetap diberlakukan sesuai SKB 3 Menteri Mei 2020.***

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x