Chatime Respons Antrean di Lamongan: Mohon Maaf, Kami Akan Terus Tingkatkan Kulaitas Layanan

- 27 April 2022, 23:41 WIB
Susana pembeli Chatime di Lamongan.
Susana pembeli Chatime di Lamongan. /Nugroho/

 

LAMONGAN TODAY - Chatime merespons antrean pelanggan di gerai yang berada di Plaza Lamongan.

General Marketing Chatime Indonesia, Lany Cucu menyampaikan permohonan maafnya.

"Kami dari pihak Chatime Indonesia juga memohon maaf atas ketidaknyamanannya. Kami akan terus meningkatkan kualitas pelayanan kami dan semoga di masa yang akan datang, kami dapat memenuhi harapan pelanggan," kata Lany kepada Redaksi Lamongan Today, Rabu 27 April 2022.

Baca Juga: Ketahuan! Anies Baswedan Terlibat Kudeta Presiden Jokowi, Akhirnya Dijemput Paksa, CEK FAKTA

Lany menjelaskan, Chatime melalui tagline-nya 'Good Tea Good Time' berkomitmen untuk memberikan pengalaman menikmati minuman teh terbaik kepada seluruh masyarakat Indonesia. 

Oleh karena itu, lanjut Lany, Chatime memutuskan untuk membuka gerai pertamanya di Lamongan pada 4 April lalu.

Sekaligus, kata dia, menjawab permintaan teman-teman pelanggan atau yang disebut Chatimers di sana.

Baca Juga: Ternyata Ratusan Nyawa Melayang dan Ribuan Mahasiswa Berlarian Ditembaki Pada 11 April 2022, CEK FAKTA

Tak disangka. Ternyata antusiasme dari Chatimers di Lamongan sangat tinggi, khususnya pada jam menjelang buka puasa. 

"Untuk selanjutnya, kami akan terus memberikan pelayanan yang lebih baik, sehingga para pelanggan dapat merasa nyaman dan aman ketika bertransaksi di gerai kami," pungkasnya.

Sebelumnya, Chatime telah membuka unit bisnis di berbagai penjuru Indonesia. Salah satunya di Lamongan.

Baca Juga: Status Gunung Anak Krakatau Naik ke Level III Siaga, Relawan Pertanyakan Kesiapan Pemprov Banten

Hadirnya Chatime di Lamongan, khususnya di Lamongan Plaza disambut riuh pelanggan. Namun, banyaknya pelanggan belum mampu terlayani dengan baik.

Salah seorang pembeli, Roro Mega (21 tahun) mengantre hingga ngantuk. Ia mengaku telah menunggu pesanan hampir stengah jam lebih.

"Pesen Vanila tapi antre lama banget," jelas dia sambil berdiri menunggu pesannya saat ditemui Lamongan Today di lokasi.

Baca Juga: Status Gunung Anak Krakatau Naik ke Level III Siaga, Relawan Pertanyakan Kesiapan Pemprov Banten

Pelanggan lainnya, Eka Agustin (23 tahun) menyayangkan lamanya pelayanan. Ia menjelaskan, antrean telah terjadi saat hendak melakukan pemesanan, belum lagi saat ambil pesanan.

"Pesan saja sudah ngantri, trus nunggu lagi pesanan kita. Beli Chatime di Lamongan seperti antrean sembako, 'suwine megiland' (lama sekali),' jelasnya.***

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah