Meski Musim Lanina, BPTP Minta Petani Lamongan Tak Perlu Khawatir

- 27 November 2020, 06:05 WIB
Acara Temu Wicara Kontak Tani Tingkat Kabupaten Lamongan
Acara Temu Wicara Kontak Tani Tingkat Kabupaten Lamongan /Dok. Humas Lamongan/

LAMONGAN TODAY -- Kepala Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Timur Catur Hermanto mengingatkan fenomena anomali iklim Lanina pada petani Lamongan. Ia menjelaskan, anomali iklim Lanina berdampak pada musim di Jawa Timur.

"Awal musim hujan tahun 2020/2021 diperkirakan awal November namun telah dijumpai banyak hujan menjelang masuk musim hujan. Curah hujan di atas normal dengan intensitas yang tinggi dan deret hujan yang lebih panjang akan berpotensi bencana hidrometeorologi," kata Catur Hermanto saat Temu Wicara Kontak Tani Tingkat Kabupaten Lamongan, Kamis (26/11) di Pendopo Lokatantra.

Meskipun demikian, Catur Hermanto meminta para petani tak perlu khawatir. Ia merekomendasikan gerakan panen air hujan lebih dini dan penyesuaian Rencana Alokasi Air Tahunan (RAAT) dan Rencana Tata Tanam Global (RTTG) dengan merujuk kondisi musim hujan.

Baca Juga: Daftar Lengkap Peraih AMI Award 2020, Dari Weird Genius, Marion Jola, Noah, Lesty hingga Rhoma Irama

Catur Hermanto pun mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Lamongan atas perhatiannya yang sangat besar terhadap bidang pertanian. “Lamongan ini luar biasa, perhatiannya pada bidang pertanian sangatlah besar. Produktivitas padi nasional saja baru 5,35 ton per hektar, di Lamongan sudah 7,57 ton per hektar apalagi jagungnya yang sudah mencapai lebih dari 9 ton per hektar," tutur Catur Hendrawan.

Bupati Lamongan Fadeli mengungkapkan, bidang pertanian, peternakan dan perikanan tidak terlalu terdampak Covid 19. Terlebih, bidang tersebut mendominasi Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Lamongan.

"Apalagi sebelumnya kita telah berusaha meningkatkan produksi tanaman pangan yakni padi dan jagung yang produktivitasnya di atas rata-rata nasional," ucap Fadeli.

Baca Juga: Lirik Lagu Malam Mingguku - Yovie & Nuno yang Populer di TikTok

Meskipun demikian, Fadeli tetap berinovasi di bidang pertanian. Ia meminta, petani tetap berkonsentrasi untuk meningkatkan produksi.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Humas Lamongan


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x