Sahkan Anggota Baru, Ketua PSHT: Jangan Nodai Marwah Perguruan, Mari Tebar Kebajikan!

- 12 Agustus 2022, 11:42 WIB
Logo PSHT
Logo PSHT /Tangkap layar shterate.or.id

"Dengan adanya PSHT ini, semoga dapat terus dikembangkan dan diperkenalkan. Teruslah berupaya untuk melahirkan pencak silat yang berprestasi mulai dari tingkat Kabupaten sampai Nasional,” katanya

Selain itu juga, Ketua Cabang PSHT Batanghari Sauri Yahya menyampaikan sambutan, kegiatan ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami pengurus maupun warga PSHT khususnya Cabang Batanghari.

Baca Juga: Kisah Abu Nawas Pura-Pura Gila Agar Tidak Jadi Kadi, Pesan Untuk Para Hakim

"Kedepannya dengan ini merupakan salah satu bukti terjalinnya silaturahmi yang baik, dan menjadi motivasi bagi seluruh warga untuk terus berperan aktif untuk mengembangkan Organisasi ini,”ujarnya

ia juga menyampaikan, kepada seluruh calon warga yang baru disahkan dan juga warga PSHT, untuk terus menjaga dan memperkuat rasa persaudaraan.

Terlebih dalam ajaran PSHT, mereka di didik tanpa memandang pangkat, derajat, serta tidak dibatasi oleh Suku, RAS, Agama maupun golongan.

Baca Juga: Lirik Sholawat Ya Badrotim, Arab, Latin, Lengkap dengan Terjemahannya

"Jangan sekali-kali menodai marwah PSHT, dan mari sama-sama kita tebar kebajikan agar PSHT dapat terus berkembang di tengah masyarakat.

Sesuai dengan semboyan kita, Selama Matahari Masih bersinar, dan bumi masih di huni oleh manusia. Maka selama itu pula PSHT akan tetap jaya abadi selama-lamanya," ujarnya

Kemudian itu, Ketua Panitia Erik Hadinata menyampaikan, bahwa ratusan orang calon warga PSHT Se-Cabang Batanghari yang disahkan tahun ini, terdiri dari 90 orang laki-laki, dan 27 orang perempuan.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah