CEK FAKTA: Narkotika Jenis Kokain yang Siap Konsumsi Terdapat di Meja Kerja Presiden Ukraina

13 Mei 2022, 18:27 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky. /Stephanie Lecocq/REUTERS

LAMONGAN TODAY - Beredar narasi Narkotika Jenis Kokain yang Siap Konsumsi Terdapat di Meja Kerja Presiden Ukraina.

Adapun narasi Narkotika Jenis Kokain yang Siap Konsumsi Terdapat di Meja Kerja Presiden Ukraina sebagai berikut:

“На друштвеним мрежама се појавио видео на коме се види интернет комуникација председника Украјине Владимира Зеленског са својим пријатељима (чини се да је ту и Илон Маск).

Baca Juga: Telkom Indonesia Kucurkan Subsidi Senilai Rp2 Juta hanya Dengan Isi Kuesioner, Berikut Linknya, Cek Fakta

Међутим, оно што је шокантно на овом видео материјалу јесте председников сто на коме се у позамашној количини налази бели прах спреман за “парцелисање и конзумацију”, са све златном мастеркартицом која је за тако нешто веома погодна”.

Terjemahan

“Sebuah video muncul di jejaring sosial yang menunjukkan komunikasi internet Presiden Ukraina Vladimir Zelensky dengan teman-temannya (sepertinya Elon Musk juga ada di sana).

Baca Juga: Idap Kanker Limfoma Langka, Ari Lasso Dikuburkan di Klegen Kartoharjo, Cek Fakta

Namun, yang mengejutkan dari video ini adalah meja Presiden dengan sejumlah besar bedak putih yang siap untuk ‘parseling dan konsumsi’, dengan kartu master all gold yang sangat nyaman untuk hal seperti itu”.

Beberapa waktu lalu sempat beredar sebuah video yang memperlihatkan kegiatan Presiden Ukraina, yaitu Volodymyr Zelenskyy yang sedang melakukan pertemuan dengan beberapa pihak secara virtual.

Namun pada video tersebut memperlihatkan tentang adanya bubuk putih yang diletakkan di atas meja kerja Presiden Ukraina tersebut dengan klaim bahwa bubuk putih tersebut merupakan narkotika jenis kokain yang siap untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Ramai Pertanyaan Tanggal 13 Mei 2022 Hari Apa, Memperingati Apa di Tanggal Tersebut? Simak di Sini

Namun melasir dari rollingstone.com, video yang beredar tentang adanya bubuk putih di atas meja kerja Presiden Ukraina tersebut ialah hoax, karena video yang beredar tersebut bukanlah video asli, tetapi merupakan video hasil editan.

Selain itu, melansir dari akun Instagram pribadi Volodymyr Zelenskyy, yaitu @zelenskiy_official, pada video asli yang diunggah oleh Zelenskyy, tidak terdapat bubuk putih yang diletakkan di atas meja dengan klaim bahwa bubuk putih tersebut merupakan kokain sebagaimana informasi dari video yang beredar.

Berdasarkan pada seluruh referensi, informasi terkait narkotika jenis kokain yang siap konsumsi terdapat di meja kerja Presiden Ukraina ialah informasi salah dan masuk ke dalam kategori konten yang dimanipulasi.***

Editor: Nugroho

Sumber: Turn Back Hoax

Tags

Terkini

Terpopuler