Menu Takjil Anti Mainstream, Resep Es Jelly Yakult: Manis, Kenyal, dan Menyehatkan

- 11 April 2023, 16:30 WIB
Berikut ini menu takjil anti mainstream, resep es jelly yakult. Rasa manis, kenyal,dan menyehatkan pastinya.
Berikut ini menu takjil anti mainstream, resep es jelly yakult. Rasa manis, kenyal,dan menyehatkan pastinya. / Natalie Toombs /unsplash @nhdt

LAMONGAN TODAY – Berikut ini menu takjil anti mainstream, resep es jelly yakult. Rasa manis, kenyal,dan menyehatkan pastinya.

Takbanyak menu takjil yang lezat dan menyehatkan badan, resep es jelly yakult menjadi salah satunya.

Selain segar, menu takjil ini juga bisa menyehatkan sistem pencernaanmu.

Baca Juga: Ide Takjil Buka Puasa, Resep Es Sarang Burung: Duh Manisnya, Senyuman Song He Kyo pun Lewat

Berikut ini resep es jelly yakult yang cocok untuk menu takjil.

Bahan:
- 1 bungkus agar-agar
- 750 ml air
- 3 sdm gula pasir/bisa ditambah
- Pewarna makanan (merah, kuning, hijau)

Bahan pelengkap:
- 6 buah yakult
- sirup secukupnya
- Es batu

Baca Juga: Ide Menu Buka Puasa, Resep Ikan Bakar Kecap: Manis dan Gurihnya Mirip Senyuman Reza Rahadian

Cara membuat:
1. Siapkan panci, masak agar-agar dengan air dan gula pasir. Tunggu hingga mendidih.
2. Bagi menjadi 4 wadah, beri pewarna makanan. Dinginkan.
3.Setelah dingin, cacah jelly tersebut
3. Masukkan yakult, sirup dan es batu dalam wadah, tambahkan jelly. Aduk rata.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x