Film 'Fly, Skating Star' Tuai Kontroversi terkait Gambaran Atlet Korea

21 Februari 2022, 13:04 WIB
Film Cina ‘Fly, Skating Star’ Memicu Kontroversi dengan Korea Selatan /iQIYI

LAMONGAN TODAY - Seorang profesor pendidikan umum di Sungshin Women’s University, Seo Kyung-duk, mengkritik penggambaran atlet seluncur cepat Korea yang dinilainya tidak etis pada film asal China "Fly, Skating Star" dikutip dari The Korea Times pada Senin.

Film "Fly, Skating Star" diluncurkan melalui platform China iQiyi pada 12 Februari. Film itu menceritakan mengenai atlet seluncur cepat China Cheng Huan dan Shen Bingxin. Pada film, rivalnya yang berasal dari Korea digambarkan sebagai pelanggar dengan sengaja menabrak atlet dari China tersebut.

Hal itu menjadikan Seo menyampaikan masalah tersebut pada Komite Olimpiade Internasional (IOC) dengan alasan melanggar semangat Olimpiade.

Baca Juga: Sampdoria Vs Empoli, Fabio Quagliarella Cetak Sejarah pada Serie A, Ini Baru Tua-tua Keladi

"Saya mengirim surel ke Presiden IOC Thomas Bach dan semua anggota komite lainnya untuk memberi tahu mereka tentang apa yang telah dilakukan kota Beijing," tulis sang profesor lewat akun Facebook-nya, Jumat 18 Februari 2022.

Ia menuding otoritas Beijing memupuk kebencian kepada Korea. Pendapatnya, Beijing bertanggung jawab terhadap produksi dan distribusi film kontroversial itu.

"Bagaimana bisa negara tuan rumah Olimpiade memicu kebencian terhadap negara tetangga untuk membangkitkan patriotisme di antara rakyatnya seperti ini? Ini adalah pelanggaran terhadap semangat Olimpiade," katanya.

Baca Juga: MediaTek Sebut Dimensity 9000 akan Debut pada Seri Oppo Find X5

Menurut Seo, peluncuran film selama Olimpiade pun adalah perbuatan yang mencemarkan nama baik atlet seluncur Korea.

Seo mengungkapkan pihaknya meminta kepada IOC untuk memberikan teguran terhadap pemerintah kota Beijing dan Komite Penyelenggara Olimpiade Beijing (BOCOG) supaya kejadian tersebut tidak terjadi kembali di masa depan.

Mengutip Global Times, postingan Seo langsung menjadi topik hangat pada platform dari China Weibo. Netizen Tiongkok menyebutkan jika insiden jatuh sekaligus pelanggaran sering terjadi di seluncur cepat lintasan pendek. Menurut mereka, plot pada film tersebut sekedar ekspresi artistik dari kompetisi olahraga yang ketat sehingga tidak seharusnya Seo geram.

Baca Juga: Momen Ivan Gunawan bersama Ayu Ting Ting Gandeng Bilqis di Pernikahan Syifa, Abdul Rozak Akhirnya Beri Restu

Baru-baru ini, terjadi juga perang kata-kata di antara sejumlah pengguna internet Korea dan China usai atlet seluncur cepat Korea Hwang Dae-heon didiskualifikasi dari semifinal 1.000m ketika Olimpiade Musim Dingin. Setelah diskualifikasi, atlet China lolos ke final sekaligus meraih emas dan perak.***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: The Korea Times

Tags

Terkini

Terpopuler