Ponsel Layar Gulung Terbaru OPPO X Tom Ford, Begini Desainnya

- 26 Desember 2020, 11:53 WIB
Desain ponsel layar gulung terbaru OPPO X Tom Ford telah terungkap desainnya. /Pexels
Desain ponsel layar gulung terbaru OPPO X Tom Ford telah terungkap desainnya. /Pexels /
LAMONGAN TODAY – OPPO telah mematenkan ponsel gulung dengan layar yang bisa diperpanjang, pada Agustus 2020 lalu. Bocoran desain dari edisi khusus yang didesain oleh perancang busana Amerika Serikat, Tom Ford, kini telah terungkap.
 
Halaman Lets Go Digital telah mengungkapkan bocoran desain dari ponsel ini. OPPO X Tom Ford memiliki layar yang bisa ditarik, yang dapat meningkatkan area tampilan sampai 80 persen ketika dibuka dengan cara vertikal.
 
 
Pada panel belakang OPPO X Tom Ford mempunyai konfigurasi tiga kamera yang diatur secara horizontal dan terdapat tulisan “OPPO X TOM FORD – DESIGN FOR CONCEPT SHAKIRA” yang terukir di bagian bawah.
 
Pengaturan kamera juga didukung dengan lampu kilat LED, yang terdapat di bawah tulisan tersebut.
 
 
Pada bagian depan layar ponsel sama sekali tidak mempunyai lekukan atau lubang untuk kamera selfie, berarti OPPO X Tom Ford memakai kamera yang ditanam di bawah layar.
 
Akan tetapi, area abu-abu di bagian belakang ponsel yang menjadi layar sekunder, dapat menjadi tempat untuk kamera selfie.
 
 
OPPO X Tom Ford mempunyai slot kartu SIM pada bagian bingkai sisi kanan, yang hanya bisa diakses ketika layar diperpanjang. Di bagian atas ponsel memiliki besi emas yang bisa ditarik sebagai tempat menggantunhkan aksesori.
 
OPPO masih belum memberikan konfirmasi terhadap ponsel OPPO X Tom Ford. Masih belum diketahui apakah ponsel tersebut akan dijual secara komersial atau akan tetap sebagai konsep.
 
 
Pada pertengahan November 2020, OPPO telah memperkenalkan ponsel dengan konsep layar yang bisa digulung, pada event OPPO INNO DAY 2020.
 
OPPO X Tom Ford memungkinkan pengguna untuk mendapatkan format ponsel dan tablet menjadi satu perangkat.***

Editor: Nita Zuhara Putri

Sumber: Lets Go Digital


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x