Vivo Y20 dan Y20i Baru Dirilis: Berikut Harga dan Spesifikasinya Rp 2 Jutaan

- 6 September 2020, 23:10 WIB
HP Vivo Y20 dan Y10i.
HP Vivo Y20 dan Y10i. /vivo.com

LAMONGAN TODAY - Vivo langsung merilis dua dua series terbaru yang tak berselang, yakni Vivo Y20 dan terbaru Vivo Y20i pada Kamis, 3 September 2020.

Kedua ponsel yang telah dirilis di India itu memiliki spesifikasi yang hampir sama. Namun, Vivo Y20i memiliki banyak pilihan kapasitas RAM dan pilihan warna.

Ponsel Y20 dan Y20i masing-masing menggunakan chip buatan Qualcomm, Snapdragon 460, dan memiliki layar 6,51 inci dengan resolusi HD+.

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2020 akan Ditayangkan di Trans 7: Lengkap! Jangan Sampai Lewatkan

Kedua ponsel tersebut memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 64GB.

Salah satu hal yang menjadi unggulan dari seri Y20 adalah kamera. Ponsel ini memiliki tiga kamera belakang konfigurasi 13MP, lensa makro 2MP dan lensa depth 2MP.

Di depan, terdapat kamera 8MP. Y20 dan Y20i sama-sama memiliki kapasitas baterai 5.000mAh yang didukung pengisi daya cepat 18W.

Baca Juga: Sesuai Prediksi, Yuhronur Akhirnya Daftarkan Diri ke KPU Lamongan

Seperti yang telah diberitakan Lamongan Today sebelumnya, Kedua ponsel ini masih mempertahankan jack audio 3,5 milimeter.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: Lamongan Today


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x