Bukan HP, Realme Rilis Sikat Gigi Elektrik yang Bisa Berputar 34.000 kali 1 menit, Gigi Auto Bersih!

- 30 November 2020, 14:50 WIB
Realme M1 Sonic Electric Toothbrush.
Realme M1 Sonic Electric Toothbrush. /Realme

LAMONGAN TODAY- Realme baru saja membuat pblik ramai, lantaran mereka baru-baru ini merilis produk terbarunya. Namun berbeda dari biasanya, kali ini Realme merilis sebuah sikat gigi.


Terdengar aneh, namun ini benar terjadi. Produk baru Realme ini dinamai Realme M1 Sonic Electric Toothbrush.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Xiaomi Mi 11 dan Mi 11 Pro, Dikabarkan Launching Januari 2021
Bukan sikat gigi biasa, kalimat yang pantas disematkan pada alat ini. Karena meski begitu, sikat gigi ini hadir dengan beberapa kecanggihan khas teknologi moderen.

Baca Juga: Harga HP Samsung RAM 6GB Mulai 2 Jutaan Akhir November 2020 : Samsung Galaxy M31, Samsung Galaxy A21

Apa saja kelebihannya dibanding sikat gigi pada umumnya? Kali ini LamonganToday.com akan menyajikan berbagai keunggulan dari produk terbaru realme ini, simak ulasannya.


Sikat gigi ini diberi mesin sonic yang diklaim mampu dapat melakukan 34 ribu getaran per menit yang dapat membersihkan area mulut lebih efektif. Namun demikian, suara mesinnya disebut sangat minim yaitu 60dB yang tidak mengganggu.

Kemudian kepala sikatnya terbuat dari kumpulan bulu sikat yang halus. Bulu sikat ultra-thin pada kepala sikat dan kepala sikat yang bebas dari bahan metal.

Realme juga menggunakan bulu sikat dupont dengan anti bakteri 99,99 persen, dilengkapi dengan bulu sikat 98 persen berbentuk bulat yang efektif mencegah luka dimulut.

Baca Juga: Harga HP Samsung RAM 6GB Mulai 2 Jutaan Akhir November 2020 : Samsung Galaxy M31, Samsung Galaxy A21
Lalu baterainya berkapasitas 800 mAh, yang akan terisi penuh dengan waktu 4,5 jam. Umur baterainya selama 90 hari. lalu Realme M1 juga disertai 4 mode pembersihan, yakni Soft Mode, Clean Mode, White Mode dan Polish Mode yang memiliki fungsi masing-masing.

Halaman:

Editor: Furqon Ramadhan

Sumber: realme.com


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah