Rahasia Mengerikan Raja Kertanegara Sang Penakluk Nusantara, Terungkap Melalui Relief Candi Jawi

- 25 Oktober 2021, 15:34 WIB
Ilustrasi Raja Kertanegara. Tangkapan layar YouTube/@ASISIChannel
Ilustrasi Raja Kertanegara. Tangkapan layar YouTube/@ASISIChannel /

LAMONGAN TODAY - Di paruh akhir abad ke-13, saat Raja Kertanegara bertahta, masyarakat Jawa berada di puncak sinkretisme yang membawa perdamaian.

Namun, wangsa Kediri yang pernah ditumpas oleh leluhur Raja Kertanegara, masih membayang laksana bom waktu yang dapat membawa Jawa pada perang saudara.

Di sisi Barat, Kerajaan Dharmasraya di Sumatera mengontrol Selat Malaka, yang menyebabkan tersumbatnya perdagangan Jawa dengan dunia luar.

Baca Juga: Lakukan Pengabdian Masyarakat, PPNS Beri Pelatihan AutoCAD bagi Siswa SMK Perkapalan

Sementara Bali di sisi Timur dan Kalimantan di sisi Utara, memantapkan diri sebagai negara berdaulat, yang siap menjadi pesaing dalam perdagangan.

Namun, lebih dari itu, di daratan Cina, Kaisar Kubilai Khan telah membidik Asia Tenggara dan menggerakkan pasukannya menyapu bersih wilayah ini.

Hanya dengan bermodal sinkretisme, mampukah Jawa di bawah pimpinan Kertanegara selamat dari geopolitik yang memanas ini?

Baca Juga: Brand Hapus Iklan Kim Seon Ho Saat Skandal Pecah, Dihubungi Sepanjang Hari Tak Ada Jawaban

Pada tahun 1289, utusan Kaisar Kubilai Khan datang ke Singasari meminta Raja Kertanegara tunduk kepada Mongol yang saat itu menguasai Cina dan mengirim upeti ke sana.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: YouTube/@ASISIChannel


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x