Ranggalawe Gugat: Keganasan Perang, Majapahit Tega Beri Perintah Ini Pada Perwira yang Menyerah

- 29 September 2021, 22:28 WIB
Ranggalawe Gugat, pertempuran Sungai Tambak Beras
Ranggalawe Gugat, pertempuran Sungai Tambak Beras /YouTube/@Jagad Mandala

LAMONGAN TODAY - Ranggalawe dan orang-orang Tuban tidak mengetahui bahwa darah akhirnya benar-benar tertumpah di tepi Sungai Tambak Beras.

Seperti bermain sesukanya dengan hidup, senjata-senjata sesama orang Majapahit saling beradu menembus tubuh lawan masing-masing.

Jumlah tentara Majapahit yang begitu besar, membuat mereka seperti disantap ramai-ramai.

Baca Juga: One Piece 1027: Diluar Dugaan! Naga Momonosuke Lebih Kuat dibandingkan Naga Kaido, dr Vegapunk Berbohong?

Duel tombak di atas kuda antara Ken Tosan dan Ken Medang, rupanya cukup sebanding hingga membuat keduanya jatuh terguling.

Namun pertarungan di atas permukaan tanah, justru semakin terlihat siapa yang lebih unggul.

Meski dengan paha yang terluka, Tosan tetap handal bertarung, hingga membuat Medang terdesak dan dihabisi oleh lawannya.

Baca Juga: Zoro Tebas Topeng King, Begini Rupa King Sebenarnya. Selengkapnya di Link Baca One Piece 1027 (Spoiler)

Sayangnya, setelah menghabisi Medang, Tosan ternyata lengah, dia tidak menyadari bahwa panah Nambi sedang meluncur deras ke arahnya.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: Kidung Ranggalawe YouTube/@Jagad Mandala


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x