Cara Menyimpan Asi Yang Benar, Ibu Harus Tahu

30 Januari 2021, 16:00 WIB
Ilustrasi air susu ibu (ASI).* /Pixabay/oknesanofa./
LAMONGAN TODAY - Info penting bagi para ibu yang memberikan ASI perah (ASIP) kebada bayinya.
 
Biasanya hal jni dilakukan oleh ibu pekerja yang harus memerah ASInya. Untuk itu ibu di rumaj wajib mengetahui cara menyimpan ASIP yang benar agar terjaga kualitasnya.
 
ASI perah bisa bertahan selama 6 bulan jika disimpan di lemari es khusus ASI.
 
Baca Juga: Lirik Lagu 'Dino Dino Riko Suguhi Warah', 'Loro Pikir' - Happy Asmara yang Viral di TikTok
 
ASI perah bisa bertahan di luar lemari pendingin sekitar kurang lebih 4 jam dari suhu udara yang normal.
 
Ade beberapa tanda ASI perah yang sudah tidak layak diminum yaitu:
1. Terjadi perubahan warna yang sangat berarti
Yang awalnya ASInya berwarna kuning kental diluar kemudian tampak buram
2. Berbau
3. Terlalu panas
Ketika memanaskan ASIP terlalu panas maka jangan diberikan pada si kecil
 
Baca Juga: Harga HP Realme Ini Turun di Akhir Januari 2021, Ada Realme Narzo 20, realme 7, realme c12, realme 6
 
Jika penyimpanan ASI terlalu lama, namun disimpan dengan baik maka tidak ada pengaruh pada rasanya. 
 
Karena berbeda dengan susu formula, ASI hampir tidak ada rasanya, jadi lebih ke hambar. 
 
Meskipun begitu ASI perah yang satu belum tentu sama rasanya dengan ASI perah yang berikutnya. 
 
Karena perahan ASI tergantung apa yang dimakan oleh si ibu saat itu.
 
Baca Juga: Bocoran Sipnosis Mr.Queen Episode 15, Akankah Kim So Yong Kembali Satu Kamar dengan Raja Cheoljong
 
Cara menyimpan ASI yang baik dan benar sebagai berikut:
 
1. Disimpan di Freezer khusus ASI.
 
Jika ASI disimpan di freezer yang khusus ASI maka bisa bertahan selama 6 bulan.
 
2. Jangan dicampur dengan makanan lain jika disimpan di kulkas.
 
Jika menyimpannya di kulkas 2 pintu di bagian atas, maka jangan dicampur dengan makanan lain seperti daging, ikan dll agar ASI perah terjaga kualitasnya. ASIP yang disimpan di kulkas 2 pintu maka akan bertahan selama 3 bulan. Jika kulkas satu pintu maka hanya bisa bertahan 2 minggu.
 
Baca Juga: Update Harga Tanaman Keladi, Alocasia, Calatea  Akhir Januari 2021, Ada yang 1 Jutaan!
 
3. Beri label nama, tanggal dan jam perah pada tempat penyimpanan.
 
Label nama, tanggal dan jam perah menjadi penting karena ketika mengeluarkannya dari lemari pendingin maka ibu di rumah akan tahu mana yang harus dikeluarkan terlebih dahulu.
 
Saat akan berpergian jauh, untuk memerah dan membawa ASI biasanya digunakan cool box atau cooler bag untuk menyimpan ASI perah. 
 
Dengan menggunakan cooler bag ASIP bisa bertahan selama kurang lebih 12 jam. ***

Editor: Nita Zuhara Putri

Tags

Terkini

Terpopuler