Statistik Gila Christian Eriksen Pada Laga Fulham vs Manchester United

- 14 November 2022, 06:57 WIB
Berikut ini statistik gila Christian Eriksen pada laga Fulham vs Manchester United (MU). Ia menjadi pahlawan kemenangan bagi MU.
Berikut ini statistik gila Christian Eriksen pada laga Fulham vs Manchester United (MU). Ia menjadi pahlawan kemenangan bagi MU. /twitter @agarnacho7/

LAMONGANTODAY – Berikut ini statistik gila Christian Eriksen pada laga Fulham vs Manchester United (MU). Ia menjadi pahlawan kemenangan bagi MU.

Pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-16, MU bersua ke kandang Fulham dengan misi poin penuh.

Pada pertandingan tersebut, MU berhasil menuntaskan laga dengan kemenangan melalui gol telat Alejandro Garnacho di injury time.

Baca Juga: Hasil Fulham vs Manchester United: Gol Wonderkid Selamatkan MU, OTW Liga Champions

Kemenangan MU atas Fulham ini tentu saja tak lepas dari sosok Christian Eriksen yang menjadi man of the match laga itu.

Christian Eriksen yang menjadi ahlawan kemenangan Manchester United ini mencatatkan statistik gila pada laga tersebut.

Pada laga itu Eriksen juga berhasil membuat gol debutnya selma berseragam Setan Merah di Craven Cottage.

Awalnya, MU sangat kesulitn untuk bisa mengembangkan permainaan pada laga vs Fulham itu.

Bahkan Fulham sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-61.

Disaat laga sepertinya akan berakhir dengan skor imbang, Garnacho menjadi pahlawan dengan mencetak gol di menit ke-90+2.

Kedua gol MU itu berkat kontribusi Eriksen. Ia memberikan assist ciamik yang kemudian dituntaskan oleh Garnacho.

Meski bermain di area tengah belakang, namun sering kali Eriksen merangsek ke depan untuk memberikan opsi permainan pada MU.

Ia menjelma menjadi kreator permainan MU. Yng sangat terlihat pada gol kedua MU saat ia menciptakan umpan bagi Garnacho dan kemudian dituntaskan dengan assist.

Baca Juga: Dilantik Sebagai Ketua Ikbal Tabah Periode 2022, Anas Thoha: Ini Media Pengabdian untuk Tarbiyatut Tholabah

Peran dari Eriksen di laga ini semakin mengukuhkan dirinya sebagai nyawa MU. Kerinduan MU akan sosok Paul Scholes bisa terobati.

Bersama Bruno Fernandes, Eriksen menjelma menjadi motor serangan baru MU dalam Liga Inggris musim ini.

Berikut ini statistik gila Christian Eriksen pada laga Fulham vs Manchester United

Menit bermain: 90

Gol: 1

Assist: 1

Akurasi umpan: 39/47 (83%)

Akurasi umpan panjang: 4/5 (80%)

Umpan ke sepertiga akhir: 7

Akurasi tendangan: 1/2 (50%)

Pemulihan: 6

Selain statistik gila tersebut, faktanya Eriksen juga nyaris selalu tampil bagus di setiap laga MU.

Ia seolah-olah ingin membuktikan jika dirinya belumlah habis pasca operasi jantung beberapa waktu lalu.

Beruntungnya lagi, Eriksen didapatkan oleh MU dengan status free transfer alias gratis.

Itulah statistik gila Christian Eriksen pada laga Fulham vs Manchester United.***

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: EPL


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah