Pertandingan Trofeo Ronaldinho 'Fun Game' Tapi Berjalan Serius, Rans Nusantara: Salah Paham Jadi 'Adu Kungfu'

- 27 Juni 2022, 18:33 WIB
Ronaldinho (tengah) dihadang pesepak bola Persik Kediri Rohit Chand (kedua kanan) saat pertandingan Trofeo Ronaldinho di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (26/6/2022)
Ronaldinho (tengah) dihadang pesepak bola Persik Kediri Rohit Chand (kedua kanan) saat pertandingan Trofeo Ronaldinho di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (26/6/2022) /ANTARA

LAMONGAN TODAY - Chairman klub Liga 1 Indonesia Rans Nusantara FC Rudy Salim buka suara ihwal laga trofeo Ronaldinho yang mempertemukan timnya dengan Persik dan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (26/6).

Laga yang harusnya berkonsep 'Fun Game' malah berjalan serius karena salah paham.

“Kemarin itu, dalam briefing saya mengatakan ini adalah ‘Fun Game’. Ternyata, ‘di sebelah’ mungkin menganggapnya ‘adu kungfu’.

Baca Juga: Lamongan Masuk Ekshibisi FIFA E-Sport Jatim, ESI Langsung Gelar Pemusatan Latihan

Jadi ada salah paham karena sepertinya serius banget sudah kayak Liga Champions,” kata Rudy di Jakarta, Senin.

Menurut pengusaha berusia 35 tahun itu, pertandingan dengan atmosfer kompetitif membuat mantan bintang tim nasional Brazil dan Barcelona yang memperkuat Rans pada trofeo tersebut, tidak dapat menunjukkan atraksi teknik yang memukau.

Meski begitu, Rudy tetap bersyukur masyarakat dapat menyaksikan pemain terbaik dunia FIFA dua kali itu bisa memperlihatkan kemampuannya dalam mengumpan secara akurat.

Baca Juga: UPDATE, Begini Kondisi Terbaru Penyerang Persija Jakarta Osvaldo Haay

“Ronaldinho bisa membuat lima atau enam operan, tetapi kualitasnya luar biasa. Akurat,” kata Rudy.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x