Selebrasi Calhanoglu Pancing Kontroversi, Aksi di Balik Layar Krunic Selamatkan Gawang AC Milan

- 9 November 2021, 22:56 WIB
Selebrasi Hakan Calhanoglu usai berhasil mengeksekusi penalti pada menit ke-11 pada Laga menghadapi AC Milan di Stadion San Siro, Senin 8 November 2021 dini hari WIB.
Selebrasi Hakan Calhanoglu usai berhasil mengeksekusi penalti pada menit ke-11 pada Laga menghadapi AC Milan di Stadion San Siro, Senin 8 November 2021 dini hari WIB. /Twitter/@inter

Alessandro Florenzi sejatinya belum lama menjadi pemain AC Milan. Ia baru bergabung pada musim panas lalu dari ST Thomas sebagai pemain pinjaman.

Namun, meski baru beberapa bulan, Florenzi menunjukkan totalitasnya yang kuat terhadap Milan, seperti yang Ia tunjukkan dalam reaksinya terhadap gol Hakan Calhanoglu.

Baca Juga: Bayar Pajak Bermotor Onlie, Ini Akibat Jika Nunggak, Apalagi Telat!

Sejauh ini, mantan kapten AS Roma itu mencatatkan tujuh penampilan di semua kompetisi untuk Rossoneri. Namun, Ia sudah absen sejak September karena cedera dan baru kembali masuk skuad saat menghadapi Inter Milan.

Di sisi lain, Hakan Calhanoglu sudah tampil 12 kali untuk Inter Milan di semua kompetisi. Sejak kedatangan dari AC Milan, sang gelandang juga telah menyumbangkan dua gol dan tiga assist.

Ada jasa besar Rade Krunic selamatkan wajah Rossoneri di derby Della Madonnina. Keberhasilan AC Milan batal menelan rasa malu saat melakoni laga Della Madonnina, tak lepas dari peran Rade Krunic.

Baca Juga: Gracia Indri Resmi Dilamar Pria Bule di Belanda, Banyak Teman Artis Ucapkan Ini

Tersaji di Stadion San Siro, laga AC Milan bertemu Inter Milan berkesudahan dengan skor 1-1 pada Senin kemarin.

Dwigol yang tercipta pada laga kali ini dilesakkan lewat penalti Hakan Calhanoglu dan own goal Stefan De vrij.

Namun, Nerrazurri sejatinya mempunyai peluang besar untuk menutup laga dengan raihan tiga poin. Ada gembakan penalti yang dieksekusi Lautaro Martinez tak digagalkan Tatarusanu, maka Rossoneri kemungkinan besar menelan kekalahan di laga derby Milan jilid pertama musim ini.

Halaman:

Editor: Achmad Ronggo

Sumber: YouTube/@MilanTVIndonesia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah