Cerita Nurul Qorib yang Tak Pernah Berhenti Perbaiki Jalan Rusak: Banyak Resiko dan Harus Waspada

- 24 Maret 2023, 02:30 WIB
Ilustrasi: Jalan rusak.
Ilustrasi: Jalan rusak. /purwoko/yogyaline.com

LAMONGAN TODAY - Nurul Qorib, seorang pekerja perbaikan jalan provinsi Balai Pengelolaan Jalan (BPJ) wilayah Magelang, tampak sibuk di ruas Salaman-Magelang.

Pria asal Dusun Jurang, Desa Salak, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, ini tengah menyelesaikan perbaikan jalan di depan Pasar Tempuran, Kabupaten Magelang.

Teriknya matahari tak menyurutkan semangatnya bersama tim, untuk menambal jalan berlubang. Di jalan provinsi, ruas tersebut menjadi satu di antara titik yang menjadi tanggung jawabnya.

Bagi pria 40 tahun ini, memperbaiki jalan sampai tidak berlubang, adalah kepuasan tersendiri, meski kadang harus pulang larut sekalipun.

Suasana kondusif dan rekan kerja yang nyaman di kalangan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Cipta Karya (DPUBMCK) Provinsi Jateng, membuatnya bertahan hingga hampir 17 tahun.

Dia merupakan anggota kelompok masyarakat (pokmas) BPJ wilayah Magelang, yang di antara tugasnya ikut menangani perbaikan jalan.

“Saya bekerja sudah hampir 17 tahun. Dan, Alhamdulillah, selama 17 tahun bekerja di BPJ Magelang, saya merasa nyaman dibandingkan bekerja yang lalu,” ungkap Mas Ul, sapaanya, belum lama inj.

Selama bekerja menangani jalan provinsi, dia bisa mendapatkan kesejahteraan yang layak. Sehingga, bisa mencukupi kebutuhan keluarga, termasuk membiayai sekolah anak semata wayangnya.

“Terima kasih banyak sudah diperkenakan bekerja di BPJ Magelang. Sekali lagi terima kasih Pak Gubernur. Semoga sehat selalu, semangat. Semoga selalu sehat dan jaya,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x