Ratusan Personel Polres Jakarta Barat di Vaksinasi Covid-19

- 10 Maret 2021, 12:08 WIB
Vaksin Covid-19
Vaksin Covid-19 /humas Setkab/Oji/

LAMONGAN TODAY -- Sebanyak 172 anggota Polres Metro Jakarta Barat telah mendapatkan vaksin Covid-19, Vaksinasi Covid-19 tersebut diprioritaskan bagi anggota polri yang yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Dimana vaksinasi COVID-19 untuk anggota kepolisian hari ini memasuki hari kedua vaksinasi yang bertempat di Polres Metro Jakarta Barat.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Dr Fadil Imran didampingi Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo dan segenap pejabat utama Polres Metro Jakarta Barat turut melihat langsung pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Polres Metro Jakarta Barat. 

Baca Juga: Pikiran Rakyat Media Network Lahirkan Para Penguji UKW

"Saya lihat langsung proses vaksinasi anggota Polres Metro Jakbar, ini sudah berlangsung dua hari," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran di Polres Metro Jakarta Barat kemarin.

Dia mengatakan, pada saat vaksinasi hari pertama difokuskan kepada bhabinkamtibmas yang di mana mereka berada di ujung tombak kepolisian.

Kemarin sudah ada 86 anggota yang divaksin oleh Polres Metro Jakarta Barat.

Baca Juga: 7 Anggota Tim Pengawal Peristiwa Pembunuhan  Laskar FPI Datangi Presiden Jokowi

"Hari ini dilanjutkan kembali kepada anggota operasional lainnya yg sering melayani masyarakat dengan jumlah sekitar 86 orang," kata Fadil.

Halaman:

Editor: Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x