Daftarkan Diri ke Bakesbangpol, IKAPPI Lamongan Siap Wadahi Pedagang Pasar

- 3 Maret 2023, 11:36 WIB
DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan.
DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan. /Dok. Humas/

"Mohon saran, bimbingan, dan kerjasamanya. Dengan begitu, maka kami berusaha untuk melaksanakan cita-cita organisasi. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih banyak atas kedatangannya di Sekretariat DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan," pungkasnya. 

Kabid Politik Dalam Negeri dan Organisasi Kemasyarakatan Bakesbangpol Kabupaten Lamongan, Mokh. Suhadi Cahyo Utomo mengatakan tujuan dilaksanakannya survei sekaligus silaturrohim ke Kantor Sekretariat DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan.

Hal itu, kata dia, sebagai upaya meningkatkan komunikasi dan kerjasama yang baik antara Pemerintah dengan Ormas/LSM dan harapan saya supaya LSM ini dapat bersinergi dengan Pemerintahan Kabupaten Lamongan. 

"Saya berharap Ormas/LSM menjalankan tupoksi yang dimiliki dengan baik, agar kesan negatif Ormas/LSM di masyarakat itu sebenarnya tidak akurat, hal tersebut mengingat masih adanya oknum yang mengaku Ormas/LSM dan melakukan ha-hal yang terindikasi penyalahgunaan tugas," kata Suhadi.

Selain itu, ia berharap, DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan dapat melaporkan kegiatan-kegiatannya kepada Bakesbangpol Lamongan.

Laporan itu, kata dia, untuk disampaikan kepada Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi.

Lebih lanjut, ia meminta adanya peran aktif Ormas/LSM dalam menjaga wilayah Kabupaten Lamongan semakin kondusif.

Apabila ditemukan permasalahan, jelas dia, dapat dikomunikasikan sekaligus mediasi.

"Mudah-mudahan komunikasi ini terjalin dengan baik dan jangan sampai terjadi miskom dan saya minta jangan sampai ada suatu image yang tidak kita inginkan, yang dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab," katanya. 

Senada, Kasubid Ormas Bakesbangpol Kabupaten Lamongan, Zainul Pujie Hidayat, menilai program kerja organisasi DPD IKAPPI Kabupaten Lamongan sangat baik.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah