Innalilahi, Empat Guru Muhammadiyah Pantura Lamongan Meninggal Dunia

- 5 Juli 2021, 17:12 WIB
Ilustrasi meninggal dunia.
Ilustrasi meninggal dunia. /

LAMONGAN TODAY - Kabar duka menyelimuti segenap keluarga besar Muhammadiyah, khususnya di Kabupaten Lamongan.

Pasalnya, dalam sehari, empat Guru Muhammadiyah Pantura Lamongan Wafat, Ahad 4 Juli 2021. Innalillahi wa innaIlaihi rajiuun.

Keempat guru itu berasal dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Paciran.

Baca Juga: Puluhan TKA Tiongkok Tiba di Indonesia Saat Pemerintah Mulai Terapkan Kebijakan PPKM Darurat

Mereka adalah:

1. Muhammad Yunus Anis SAg MPdI (54 tahun), Guru MIM dan MTsM Dengok, Paciran.
2. H Ngatmuri SPd I (60 tahun), Guru MIM 4 Blimbing, Paciran.
3. H Amin Halip (66 tahun), Guru MIM Pondok Modern Paciran.
4. Drs Arifudin Shony MPdI (52 tahun), Guru MAM Pondok Modern Paciran dan dosen STITM Paciran.

Baca Juga: Kuatkan Pengawas, Puslitbang Polri Lakukan Penelitian dan Distribusi BBM

Sekretaris Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan M Said merasa sangat kehilangan dengan wafatnya keempat guru tersebut. Dia menjelaskan, mereka wafat ada yang karena sakit biasa dan ada yang karena terpapar Covid-19.

Dia mengungkapkan keempat orang tersebut adalah guru senior di madrasahnya. “Dedikasi perjuangannya tidak diragukan lagi,” ungkapnya dikutip dari PWMU.

Halaman:

Editor: Nugroho


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x